Harga Naik Dua Kali Lipat, Pedagang Oplos Cabai

Pantauan pasar menunjukan harga cabai naik dua kali lipat dari sebelumnya Rp 30 ribu-35 per Kg menjadi Rp 60 ribu per Kg

oleh Liputan6 diperbarui 21 Feb 2014, 14:09 WIB
Diterbitkan 21 Feb 2014, 14:09 WIB
cabai130623b.jpg
... Selengkapnya
Kelangkaan pasokan bahan pokok mulai dirasakan pedagangan pasar tradisional. Imbasnya, harga sejumlah komoditas mulai merangkak naik bahkan hingga dua kali lipat.

Pantauan Liputan6.com di Pasar Kebayoran Jakarta, Jumat (21/2/2014) menemukan harga cabai rawit merah kini sudah melonjak tinggi.

Jika sebelumnya harga cabai tersebut dipatok Rp 30 ribu sampai 35 ribu per kilogram (Kg), kini pedagang hanya mau melepas di harga Rp 60 ribu per Kg.

Puryanti (50), salah seorang pedagang mengatakan kenaikan harga komoditas cabai tersebut terjadi karena kelangkaan pasokan imbas meletusnya Gunung Kelud, di Jawa Timur. "Cabai ini dari Kediri," katanya.

Tak mau kehilangan akal, para pedagangan menyiasati kurangnya pasokan dengan mengoplos cabai rawit  merah dan cabai rawit hijau. Cara ini diharapkan bisa menurunkan harga jual harga cabe rawit merah.

"Cabai ini oplosan" terang Purwanti.

Selain cabai, komoditas sayuran lain juga mengalami kenaikan cukup tinggi meski secara bertahap. Contohnya brokoli yang semula dijual seharga Rp 15 ribu kini naik menjadi Rp 20 ribu.

"Kalau ini kenaikannya sampai 10 ribu. Kemarin 40 ribu. Terus 50 ribu begitu." katanya.

Kenaikan cabai rawit merah membuat para pembeli harus mengurangi jumlah konsumsi terhadap cabai jenis itu.

Berikut pantauan harga sejumlah kebutuhan pokok dan sayuran dari pantauan Liputan6.com:

Cabai rawit merah Rp 60 ribu per kg
Cabai merah keriting Rp 25 ribu per kg
Cabai rawit hijau Rp 35 ribu per kg
Kangkung Rp 3.000 per kg
Bawang bombay Rp 23 ribu per kg
Wortel Rp 10 ribu per kg
Mentimun Rp 6.000 per kg
Daun bawang Rp 12 ribu per kg
Daun seledri Rp 15 ribu per kg
Kentang Rp 12 ribu per kg
Bawang merah Rp 23 ribu per kg
Bawang putih Rp 12 ribu per kg
Kacang panjang 12 ribu per kg
Tomat Rp 5.000 per kg
Buncis Rp 12 ribu per kg
Daging sapi Rp 95 ribu- Rp 98 ribu per kg
Daging ayam Rp 30 ribu per ekor
Beras kualitas bagus Rp 8.500-Rp 9.000 per kg
Gula pasir Rp 12 ribu per kg
Minyak curah Rp 12 ribu per kg
Telur ayam Rp 18 ribu per kg.
Telur bebek Rp 2.300 per butir (Shd)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya