Liputan6.com, Zurich: FIFA sebagai induk organisasi sepakbola dunia akhirnya memperbolehkan atlet wanita untuk mengenakan jilbab saat menggelar pertandingan. Keputusan ini diresmikan FIFA saat mengadakan pertemuan dengan Dewan Asosiasi Sepakbola Internasional (IFAB) pada Sabtu (1/3/2014) waktu setempat.
"Diputuskan bahwa pesepakbola putri boleh menutup kepalanya (berjilbab) selagi bermain," kata Sekretaris Jenderal FIFA, Jerome Valcke. "Corak dasar dan warna penutup kepala (jilbab untuk perempuan) harus sama dengan jersey tim," tambahnya.
Selain untuk wanita, FIFA juga memperbolehkan atlet pria mengenakan penutup kepala saat mengikuti pertandingan sepakbola. Hal tersebut disahkan setelah mendapat desakan dari komunitas Sikh di Kanada.
"Diputuskan bahwa pesepakbola putra juga boleh bermain dengan penutup kepala," ucapnya.
Sebelumnya FIFA melarang pengunaan jilbab di pertandingan sepakbola tingkat profesional. FIFA beralasan bahwa penggunaan penutup kepala bisa menimbulkan cedera pada bagian leher atau kepala. Namun IFAB kemudian membolehkan jilbab dan penutup kepala diujikan selama dua tahun masa percobaan atas permintaan Konfederasi Sepakbola Asia (AFC) dan masa percobaan ini dinilai berhasil. (Ant/Van)
FIFA Perbolehkan Atlet Wanita Memakai Jilbab di Lapangan
Sebelumnya FIFA melarang kaum wanita untuk mengenakan jilbab saat mengikuti pertandingan sepakbola tingkat profesional.
Diperbarui 02 Mar 2014, 07:08 WIBDiterbitkan 02 Mar 2014, 07:08 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Golongan Darah Emas Cuma Dimiliki Kurang dari 50 Orang di Dunia, Amat Langka
Prospek Saham Emiten Emas Masih Menarik di Tengah Ketidakpastian Global
Gaji Ke-13 Cair Juni 2025, Ini Daftar Penerimanya
Jelajah Alam dan Budaya Di Desa Wisata Penggarit
Microsoft Temukan Serangan Malware Terhadap Pengguna Kripto di Google Chrome, Kok Bisa?
Jangan Dihabiskan untuk Jajan, Yuk Ajarkan Anak Kelola THR Sejak Dini
Sosok Flora Christin Butarbutar, Peselancar Indonesia yang Berkebaya Saat Surfing di Bali
22 Maret 2020: Zagreb Kroasia Gempa M 5,3 Saat Pandemi COVID-19, Jalanan Penuh Puing
Sepeda Motor Masih Jadi Pilihan Utama Orang Indonesia untuk Mudik Lebaran 2025
Kementerian PKP Serahkan Hasil Pemeriksaan Dugaan Penyimpangan Proyek Perumahan Eks Timor Timur
Mana Lebih Baik, Zakat Fitrah ke Amil atau Langsung ke Orangnya? Gus Baha dan UAS Menjawab
PBVSI Panggil 25 Pemain Voli Putri untuk Kejuaraan Dunia Voli U-21 2025