Liputan6.com, Belo Horizonte - Jerman menjadi mimpi buruk bagi Brasil di babak semifinal Piala Dunia 2014. Tujuh gol pemain Jerman bersarang ke gawang Brasil yang dikawal Julio Cesar. Brasil pun hanya dapat mencetak satu gol hiburan.
Dalam laga yang digelar di Estádio Mineirão, Belo Horizonte, Rabu (9/7) dinihari WIB, Brasil langsung kebobolan lima gol dalam waktu 29 menit. Thomas Muller, Miroslav Klose, Toni Kroos (2 gol), dan Sami Khedira bergantian menjebol gawang Cesar.
Di babak kedua, giliran Andre Schurrle yang dua kali menjebol gawang Brasil. Sedangkan gol hiburan Tim Samba dicetak Oscar di penghujung babak kedua.
Kekalahan 1-7 ini pun menjadi rekor kekalahan terburuk Brasil dari 20 kali mengikuti Piala Dunia. Kekalahan terbesar Brasil sebelumnya terjadi pada Piala Dunia 1998, saat itu Selecao kalah 0-3 dari tuan rumah Prancis di babak final.
Buruknya, kekalahan ini menjadi rekor bagi Brasil yang sebelumnya selalu menang bermain di tanah sendiri. Kekalahan terakhir diderita Brasil saat dikalahkan Peru 1-3 di ajang Copa America pada 1975. Uniknya, kekalahan ini terjadi di kota yang sama, Belo Horizonte.
Di luar ajang Piala Dunia, Brasil juga pernah dipermak Uruguay 0-6 di ajang Copa Amerika pada 18 September 1920. Selain itu, pada 3 Juni 1934, Brasil juga pernah kalah telak 4-8 dari Yugoslavia di ajang persahabatan.
Baca Juga:
Cetak 7 Gol ke Gawang Brasil, Jerman Lolos ke Final
Liburan di Meksiko, WAGs Seksi Ngebet Punya Anak dari Winger City
The Simpson Sudah Prediksi Neymar Cedera
Dikritik Soal Rokok, Balotelli Asik Bermesraan di Pantai
Misteri Belo Horizonte di Balik Kekalahan Brasil 1-7 dari Jerman
Dalam waktu 29 menit, gawang Brasil sudah dibobol lima kali oleh empat pemain Jerman.
Diperbarui 09 Jul 2014, 05:35 WIBDiterbitkan 09 Jul 2014, 05:35 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Westin Wedding Fair 2025 Hadirkan Gaun Eksklusif dari Elie Saab Hingga Wong Hang Tailor
Jejak Timnas Indonesia di Piala Dunia: Partisipasi Hindia Belanda pada 1938 Masih Menjadi Acuan
Chef Beatrix Ajak Kreasikan Olahan Sagu Papua yang Disulap Jadi Menu Lezat untuk Keluarga
Rahasia Berdoa dengan Khusyuk di Bulan Ramadan agar Lebih Berarti
Waktu Sholat Bali Ramadhan 2025, Berikut Jadwal untuk Wilayah Denpasar
Mengenal HD 20794 d, Planet Layak Huni 20 Tahun Cahaya dari Bumi
7 Masjid di Indonesia Tetap Berdiri Usai Dihantam Bencana Dahsyat, Kuasa Allah
Jadwal Sholat dan Imsakiyah DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 11 Maret 2025
Golkar Soal KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil: Kami Hormati Proses Hukum
Kia Gelar Program Servis dan Suku Cadang Jelang Mudik Lebaran 2025
Kapolres Grobogan Temui Pencari Bekicot Korban Salah Tangkap, Ini Janjinya
The Ritz-Carlton Bali Jadi Resor Terbaik di Indonesia dalam DestinAsian Readers’ Choice Awards 2025