Liputan6.com, Manchester - Manchester City akhirnya secara resmi mengontrak Eliaquim Mangala dari FC Porto. Kabarnya bek berusia 23 tahun itu ditebus dengan harga mencapai 40 juta euro atau Rp 630 miliar.
The Citizens sudah mendekati Mangala sejak Januari lalu. Namun mereka akhirnya baru bisa mendapatkannya pada bulan ini. Sebelumnya City juga sukses mendapatkan rekan Mangala di Porto, Fernando.
"Manchester City dengan bangga mengumumkan kedatangan Mangala dari FC Porto. Dia merupakan pemain baru keenam musim panas ini dan akan segera bergabung dengan pemain lain," bunyi pernyataan resmi di laman resmi klub.
Mangala sendiri sudah tak sabar untuk memulai karier barunya bersama City. Ia yakin mampu memberikan yang terbaik dan menjadi bek tengah andalan bersama Vincent Kompany.
"Saya ingin meraih gelar di sini karena saya seorang yang ambisius. City adalah klub yang besar di Eropa dan akan membantu saya berkembang," kata Mangala antusias.
"Bagi saya Liga Premier adalah kompetisi terbaik di dunia. Jadi saya senang pindah ke Inggris," ucapnya mantap.
City Resmi Rekrut Mangala dari Porto
Bek berusia 23 tahun itu ditebus dengan harga mencapai 40 juta euro atau Rp 630 miliar.
diperbarui 11 Agu 2014, 19:45 WIBDiterbitkan 11 Agu 2014, 19:45 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mendikdasmen Berencana Terapkan Coding dan AI Jadi Mata Pelajaran Siswa SD, Dimulai Tahun Ajaran 2024-2025
Nuon dan RCTI Sukses Gelar Indonesian Music Awards 2024: Ini Daftar Pemenangnya!
Prabowo: Sebulan Saya Memimpin, Kabinet Merah Putih Bekerja Luar Biasa
Cara Membuat Mie Lidi yang Renyah dan Lezat
IHSG Merosot ke 7.114, Investor Asing Kembali Jual Saham Rp 3,8 Triliun
AS dan China Lakukan Pertukaran 3 Tahanan Setelah Proses Diplomasi yang Panjang
Cucu Usaha Pertamina Buka Lowongan Kerja Anak Buah Kapal, Mau?
6 Pemotretan Keluarga Joshua dan Clairine Clay, Baby Elio Gemas Pakai Belangkon
Gandeng MSI, BI Bekali GenBI Jabar Sertifikasi BNSP
Ruben Amorim Sudah Tentukan Kandidat Rekrutan Pertama di Januari 2025, Bukan Bek Kiri
Ragam Kuliner Kota Sabang, Ada Bakpia hingga Sate Gurita
Hangatkan Badan dengan Semangkuk Jumbo Bakso Halal di Bakso Formosa Taiwan