Ikut Marah Halim Cup, Timnas U-23 Perpanjang Masa Latihan

Timnas Indonesia U-23 telah memastikan diri bakal mengikuti turnamen Marah Halim Cup di Medan pada 7 hingga 13 Januari 2015.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 23 Des 2014, 19:22 WIB
Diterbitkan 23 Des 2014, 19:22 WIB
Hadapi Dominika, Timnas Indonesia U-23 Asah Kombinasi Bola Pendek
Saat berlatih di lapangan SPH Karawaci Tangerang, (14/5/2014), beberapa kali pelatih Timnas Indonesia U-23, Aji Santoso mengingatkan pemain Timnas Indonesia U-23 untuk tetap fokus. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 telah memastikan diri bakal mengikuti turnamen Marah Halim Cup di Medan pada 7 hingga 13 Januari 2015. Nantinya, hanya 23 dari 30 pemain 'Garuda Muda' yang bakal ke Medan.

Mengikuti Marah Halim Cup 2015 membuat pelatih Aji Santoso memutuskan untuk memperpanjang waktu pemusatan latihan. Awalnya, Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan bakal mengakhiri pemusatan latihan pada 5 Januari 2015.

"Jadi kami akan perpanjang pemusatan latihan hingga Marah Halim Cup selesai. Tim ini juga bakal dibubarkan setelah kompetisi itu," jelas Aji kepada Liputan6.com di Sawangan, Selasa (23/12/2014).

Bersambung ke halaman selanjutnya ---->

Tidak Ada Target

Tidak ada target

Skuat Garuda Muda akan terbang ke Medan, Sumatera Utara pada tanggal 5 atau 6 Januari mendatang. Aji tidak menargetkan apa pun di kejuaraan tersebut.

"Kami baru beberapa hari latihan di sini. Hingga saat ini, kami masih mencari kerangka tim," tutup pelatih berusia 44 tahun tersebut.

Selain Garuda Muda, Marah Halim Cup akan diikuti juga oleh PSMS Medan, klub asal Australia, Perth Glory dan Myanmar U-20.


Baca juga:

Manchester United Ajukan Tawaran Fantastis untuk Bek Real Madrid

Sambut Hari Ibu, Ini 5 'Hot Mama' Pesepak Bola

Ada Bekas Noda, Pacar Mario Goetze Pamer Belahan Payudara

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya