Ngabuburit Sambil Latihan, Ini Suka Duka Winger Timnas

Bayu Gatra lebih suka berbuka puasa dengan es buah dan berkumpul dengan rekannya di Bali United.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 24 Jun 2015, 15:04 WIB
Diterbitkan 24 Jun 2015, 15:04 WIB
Bayu Gatra
Bayu Gatra (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Bali - Winger Bali United Pusam, Bayu Gatra, mengaku menikmati waktunya selama bulan Ramadan bersama rekan-rekan setimnya. Akan tetapi, Bayu tak memungkiri sesungguhnya lebih nikmat menjalani ibadah puasa bersama keluarganya di Jember, Jawa Timur.

Bayu bercerita bahwa dia tak ada waktu untuk ngabuburit (menunggu waktu berbuka puasa) bersama rekan-rekannya di Bali United. Menurut pemain Timnas Indonesia ini, jadwal latihan Bali United selama bulan Ramadan membuatnya tak bisa ngabuburit.

"Ngabuburitnya kita latihan, karena latihannya jam 4 sore sampai Magrib. Jadi kita enggak sempat ngabuburit. Kita sahurnya juga sama-sama rekan setim jam 3 pagi," tutur Bayu kepada Liputan6.com, Rabu (24/6/2015).

"Enak juga selama puasa ngumpul sama banyak teman, tapi sebenarnya lebih enak puasa di rumah. Insya Allah semua ada hikmahnya, kita kan kerja juga buat keluarga," sambung pemain berusia 23 tahun ini.

Pria setinggi 167 cm ini juga tak sabar untuk menyelesaikan ibadah puasanya selama sebulan penuh agar bisa berkumpul dengan keluarga saat Hari Raya Idul Fitri. Selama puasa, Bayu mengaku lebih senang berbuka dengan es buah, karena membuatnya segar kembali setelah meminumnya.

"Biasanya buka puasa pakai es buah, tapi kalau makanan favorit untuk buka puasa enaknya soto Madura," terang Bayu.

"Kalau sekarang puasa belum bisa kumpul keluarga, enggak apa-apa, karena kita fokus latihan. Nanti lebaran kan kami sekeluarga juga bisa kumpul, lebih terasa lebarannya, karena selama Ramadan enggak ketemu," lanjutnya.  

Baca juga:

3 Bintang Indonesia yang Putuskan Jadi Mualaf

5 Calon Pemakai No 10 di Juventus Setelah Tevez

3 Formasi Andalan Manchester United Cocok dengan Legenda Muenchen

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya