Liputan6.com, Jakarta - Atlet-atlet binaraga Indonesia akan bertolak ke Thailand pada 24 November 2015 untuk ikut serta dalam ajang WBPF World Championship ke-7. Lagi-lagi para atlet binaraga ini berangkat dengan modalnya sendiri.
Cabang olahraga binaraga sejatinya berada di bawah federasi PABBSI Indonesia. Namun, para atlet mengungkap pihak PABBSI tidak mendanai mereka di ajang itu.
"Kita pakai dana sendiri tidak pakai dana federasi atau pemerintah. Akibatnya kita tidak bisa berangkatkan semua atlet karena terbentur masalah dana," kata ketua kontingen, Indra Kemalsyah Aziz Nasution, di FX Senayan, Jakarta (23/11/2015).
Indonesia sendiri sudah 4x ikut serta dalam ajang tersebut. Kali ini mereka akan menurunkan 10 atlet yang akan main dalam 12 nomor dari 37 nomor yang dilombakan di WBPF World Championship ke-7.
"Target kami adalah dapat 5 medali pada ajang tersebut," tambah Kemal.
Para atlet yang mewakili Indonesia di cabang binaraga itu berharap ke depannya lebih diperhatikan PABBSI dan pemerintah. Menurut mereka selama ini hanya angkat besi yang menjadi primadona di dalam PABBSI. (Win/Rco)
Ikut Kejuaraan Dunia, Binaragawan Indonesia Pakai Dana Sendiri
Para atlet binaraga itu tak menerima dana dari federasi atau pemerintah.
diperbarui 23 Nov 2015, 18:24 WIBDiterbitkan 23 Nov 2015, 18:24 WIB
Sejumlah binaraga melakukan pemanasan jelang kontes binaraga Arnold Classic Europe di Madrid, Spanyol, Jumat (25/9/2015). (Reuters/Susana Vera)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
15 Tips Badan Tinggi yang Efektif untuk Pertumbuhan Optimal
PLN Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV Kendawangan-Sukamara
Cara Cek Akreditasi Sekolah: Panduan Lengkap untuk Orang Tua dan Calon Siswa
Tips Wangi Bayi untuk Remaja: Panduan Lengkap Aroma Menenangkan
Pria di China Alami Depresi Gara-gara Bosnya, Berujung Idap Parkinson
Wujudkan Swasembada Pangan, Kementan Gencarkan Program Cetak Sawah dan Optimasi Lahan
Tips Aman Berenang Saat Haid: Panduan Lengkap untuk Wanita
Keakraban Rose Blackpink dan Bruno Mars di MAMA Awards 2024, Menangkan Global Sensation
VIDEO: Sah! Komjen Setyo Budiyanto Resmi Terpilih Sebagai Ketua KPK Baru Periode 2024-2029
Bukan Coba-Coba, Anies Ungkap Alasan Dukung Pramono Anung
Tips CV ATS Friendly: Panduan Lengkap Membuat CV yang Lolos Seleksi
Kenapa Oppo Find X8 Pro Dilengkapi 2 Kamera Periskop?