Liputan6.com, Barcelona Kiper Espanyol, Pau Lopez, mengaku tidak sengaja untuk melukai Lionel Messi saat timnya dikalahkan Barcelona 1-4 di Camp Nou. Menurut Lopez, apa yang terjadi saat itu tidak lebih hanya sebagai sebuah insiden dalam pertandingan dengan tensi panas.
Pemain berusia 21 tahun ini menginjak pergelangan kaki Messi, setelah kedua pemain terlibat tabrakan dalam laga leg pertama 16 besar Copa del Rey, Kamis (7/1/2016) dini hari WIB. Meski Pau Lopez tampak melihat kaki Messi lebih dulu sebelum menginjaknya, dia bersikeras tak sengaja menyakiti penyerang internasional Argentina tersebut.
"Apa yang terjadi di sana hanya reaksi. Ini semua sudah di luar proporsi. Itu hanya insiden dalam pertandingan, saya juga kena tendang di wajah, hal seperti itu terjadi dalam sebuah pertandingan," kata Pau Lopez, seperti dilansir AS.
"Saya tidak pernah sengaja masuk ke lapangan untuk menyakiti seorang teman seprofesi," sambung dia.
Dua pemain Espanyol diusir wasit dalam pertandingan melawan Barcelona, sedangkan Luis Suarez menghadapi sanksi setelah wasit melaporkan dia terpancing emosinya di lorong menuju ruang ganti. Pau Lopez sendiri mengaku menyukai tensi panas saat melawan Barcelona, yang membuatnya menikmati pertandingan.
"Saya menikmati pertandingan ini lebih dari laga yang pernah saya mainkan. Setelah peluit panjang berbunyi, kita semua teman," ucapnya.
"Jika ada pemain Barcelona yang tidak ingin menjabat tangan saya, itu masalah mereka. Sesungguhnya bagus untuk berjabat tangan seusai laga," tegas Pau Lopez.
Kiper Espanyol Bantah Sengaja Injak Kaki Messi
Tapi, tayangan ulang menunjukkan sebaliknya.
Diperbarui 08 Jan 2016, 07:34 WIBDiterbitkan 08 Jan 2016, 07:34 WIB
Pemain Barcelona, Lionel Messi (tengah) melakukan tembakan yang dihadang kiper Espanyol, Pau Lopez pada laga 16 besar Copa del Rey di Stadion Camp Nou, Barcelona, Kamis (7/1/2016) dini hari WIB. (AFP Photo/Pau Barrena)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menjamu Arsenal, Manchester United Ditahan Imbang 1-1
Kemenhut dan ATR/BPN Tak Mau Kalah, Incar Segel 15 Vila Liar di Puncak Bogor
5 Hari Hilang, Penjaga Bendung Koja Jatiasih yang Hanyut Terbawa Banjir Bekasi Ditemukan Tewas
Harga Emas Terus Naik, Saham Apa Bisa Cuan?
Ini Prediksi Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 di Pelabuhan Merak
Tips Cerdas Kelola THR Anak Sekolah: Ajarkan Menabung & Investasi
Mengintip Data Historis Bitcoin dalam 4 Kali Ramadan, Beli atau Jual?
Intip, 6 Rekomendasi Wisata Religi Muslim di Indonesia yang Populer
10 Maret 1964: Lahirnya Pangeran Edward, Duke of Edinburgh Putra Bungsu Ratu Elizabeth II
Aplikasi Penghasil Saldo DANA Gratis: Waspada Penipuan!
Cuaca Daerah Hari Ini Senin 10 Maret 2025, Cek Wilayah yang Masih Diprakirakan Hujan
Google Punya Fitur Baru di Ramadan 2025: Ada Rekomendasi Kuliner Mudik hingga Bayar Lewat QRIS