Arthur Bonai Vs Robertino Pugliara: Poros di Lini Tengah

Kedua pemain menjadi motor serangan Perseru dan Persib Bandung dalam duel di Stadion Mamora.

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 06 Agu 2016, 13:50 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2016, 13:50 WIB
Perseru Serui vs Sriwijaya FC
Perseru Serui vs Sriwijaya FC

Liputan6.com, Serui - Laga antara Perseru Serui melawan Persib Bandung dalam pekan ke-14 Torabika Soccer Champioship presented by IM3 Ooredoo menjadi medan pertempuran Arthur Bonai dan Robertino Pugliara.

Meski berposisi sebagai gelandang kanan, Arthur sering menjadi penentu hasil bagi anak asuh Hanafi itu. Sedang di kubu tim tamu, Robertino pemain kunci bagi Maung Bandung. Sempat kehilangan bentuk terbaik, pemain asal Argentina ini menjelma menjadi jenderal lini tengah bagi Persib.

Bersama Perseru, permainan Arthur Bonai bisa dibilang jadi tulang punggung. Dengan kecepatannya, Arthur acap membuat bek lawan kelimpungan. Dia berhasil mengemas 2 gol dalam 11 kali penampilan bersama Kuda Laut Oranye. Arthur menjadi mesin umpan Perseru. Dia Melakukan 80 persen umpan sukses. Kemampuan bertahan tidak kalah bagus, dia melakukan 63 tekel yang hanya membuahkan 13 pelanggaran saja.

Robertino Pugliara

Pada laga nanti, tentu dia bakal bekerja keras adu kreativitas dengan Robertino. Pemain yang perkuat PS Polri pada Piala Bhayangkara ini perlahan menemukan performa terbaik bersama Maung Bandung. Total, dalam 13 pertandingan dia sudah mencetak 3 gol. Catatan statistik juga mengilap, dia berhasil melakukan 79% umpan sukses serta 63% giringan bola.

Catatan itu sudah bisa menjadi bukti kalau Robertino jadi penyalur bola dari tengah, meski belum mencetak assist. Pasalnya, secara bertahan, Robertino juga oke, dengan melakukan 50 persen tekel sukses yang hanya melahirkan 17 pelanggaran, serta cuma berbuah satu kartu kuning.

Arthur Bonai

Andil itu semakin terlihat kala Persib menjamu Persela pekan ke-12 lalu. Gol pada menit ke-47 tak lepas dari kejelian Robertino. Memanfaatkan sundulan Tantan, dia langsung menendang bola ke gawang Choirul Huda.

Prediksi Susunan Pemain

Prediksi Susunan Pemain
Laga nanti, tuan rumah tentu diunggulkan secara fisik. Selain karena perjalanan melelahkan Persib, juga lantaran Perseru dapat hadiah menang tanpa bertanding melawan Pusamania Borneo FC (PBFC).

Bugar dan juga fit tentu bakal jadi senjata utama menjaga keangkeran Stadion Marora. Kemungkinan, anak asuh Hanafi ini bakal kembali menurunkan duetnya, yakni Amadou Gakou dan Yoksan Ama.

Kubu tim tamu, Persib harus kehilangan satu pemain, Samsul Arif yang absen karena akumulasi kartu. Selain Samsul, Persib meninggalkan Juan Carlos Belencoso, David Laly, Herman, Yandi Sofyan dan Rahmat Hidayat.

Dalam laga nanti, Djanur kemungkinan besar bakal menurunkan Agung Pribadi. Selain karena ingin melakukan rotasi, untuk mengantisipasi masalah kebugaran pemain. (Penulis: Indra Eka Setiawan)

Berikut Prakiraan Susunan Pemain:
Perseru (4-4-2): 20- Sukasto Efendi (GK); 25- Yesaya Desnam, 18- Bilibig Dian Mahrus, 16- Sugiono, 5- Henry Njobi Elad, 14- Ronaldo Meosido, 19- Fred Ferdinando, 12- Boas Atururi, 22- Arthur Barrios Bonai; 11- Yoksan Ama, 10- Gakou Amadou.

Persib (4-2-3-1): 26- I Made Wirawan (GK); 18- Jajang Sukmara, 31- Yanto Basna, 3- Vladimir Vujovic, 6- Tony Sucipto; 24- Hariono, 13- M Agung Pribadi; 10- Robertino Pugliara, 54- Zulham Zamrun, 82- Tantan; 33- Sergio van Dijk

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya