Legenda MU Favorit Tangani Middlesbrough

Giggs membela MU selama 24 musim.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 18 Mei 2017, 21:10 WIB
Diterbitkan 18 Mei 2017, 21:10 WIB
Meninggalkan MU, Ryan Giggs dilaporkan segera menangani Middlesbrough.
Meninggalkan MU, Ryan Giggs dilaporkan segera menangani Middlesbrough. (Reuters/Andrew Winning)

Liputan6.com, Middlesbrough - Legenda Manchester United (MU), Ryan Giggs, jadi kandidat utama pelatih Middlesbrough musim depan. Dia akan reuni dengan Steve McClaren yang diproyeksikan sebagai direktur olahraga.

Giggs, yang sempat menangani MU sebagai caretaker, bekerja sama dengan McClaren di Old Trafford pada 1999-2001. Ketika itu keduanya membawa The Red Devils merebut tiga gelar.

"Kami berencana mengubah struktur untuk musim depan. Jika sudah tercapai kesepakatan, kami akan umumkan segera," kata Direktur Middlesbrough, Steve Gibson, dilansir Daily Mail.

Giggs menjadi asisten Louis van Gaal setelah menangani MU pada beberapa pertandingan musim 2013/2014. Dia menggantikan David Moyes yang dipecat.

Namun, Giggs meninggalkan Old Trafford begitu Jose Morinho tiba. Sosok asal Wales itu hingga sekarang tidak bekerja dan mengaku menunggu kesempatan tepat. Namanya sempat dikaitkan dengan Swansea City ketika performa mereka menurun pada pertengahan 2016/2017.

Giggs membela MU selama 24 musim. Dia membantu klub memenangkan 35 gelar di berbagai kompetisi.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya