Video Gol Kedua Timnas Indonesia U-22 Vs Filipina

Gol kedua Timnas Indonesia U-22 diciptakan oleh Hargianto.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 17 Agu 2017, 20:42 WIB
Diterbitkan 17 Agu 2017, 20:42 WIB
M Hargianto
Gol kedua Timnas Indonesia U-22 diciptakan oleh Hargianto. (Liputan6.com/ Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Selangor - Timnas Indonesia U-22 menggandakan keunggulan atas Timnas Filipina dalam laga kedua Grup B, SEA Games 2017. Dalam laga yang digelar di Stadion Shah Alam, Kamis (17/8/2017), Indonesia unggul 2-0 hingga jeda.

Gol kedua Timnas Indonesia U-22 diciptakan oleh Hargianto. Pemain Persija ini memanfaatkan umpan segitiga antara Ezra Walian dengan Septian David Maulana.

Sebelumnya Timnas Indonesia U-22 unggul pada menit keenam melalui Septian David Maulana. Berikut cuplikan gol kedua timnas Indonesia U-22 Vs Filipina

Timnas Indonesia U-22:
Kurniawan; Putu Gede, Hansamu, R.Fajrin, Rezaldi; Septian, Hargianto, Evan; Saddil, Ezra, Yabes

Timnas Filipina U-22:
Ray; Jarvis, Daniel, Koizumi, Junnel, Clarino, Joshua, Belgira, Lapas, Jeremiah, Javier

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya