Jakarta - Manchester United kalah 0-1 dari FC Basel pada matchday kelima Grup A Liga Champions di Stadion St Jakob Park, Basel, Rabu (22/11/2017) waktu setempat. Hasil itu membuat The Red Devils belum memastikan tiket ke babak 16 besar.
Baca Juga
- VIDEO: Highlights Liga Champions, Basel Vs Manchester United 1-0
- Jose Mourinho Kecewa dengan Penyelesaian Akhir MU
- Manchester United Bertekuk Lutut dari FC Basel
Advertisement
Dari klasemen sementara, Manchester United masih menduduki peringkat pertama dengan raihan 12 poin dari lima laga. Tepat di bawah mereka ada FC Basel (9 poin), CSKA Moscow (9), dan Benfica (0).
Secara hitungan, poin Manchester United masih bisa disamakan FC Basel dan CSKA Moscow pada laga pamungkas grup, 5 Desember 2017. Hal itu bisa terjadi jika Manchester United kalah dari CSKA Moscow, sementara FC Basel menang atas Benfica.
Bila kemungkinan itu terjadi, Manchester United, FC Basel, dan CSKA Moscow akan memiliki poin sama, yakni 12. Namun, hanya dua tim teratas dari tiga tim tersebut yang bisa lolos ke babak 16 besar, sementara satu tim lain ke fase 32 besar Liga Europa.
Menurut peraturan UEFA yang tertuang pada halaman 24 soal Pasal 17.01 mengenai poin sama di fase grup, penentuan tim dengan peringkat terbaik berdasarkan pada 12 urutan, yaitu:
- Jumlah poin tertinggi yang diperoleh dalam pertandingan grup yang melibatkan tim-tim bersangkutan.
- Selisih gol dari pertandingan grup yang dimainkan antara tim-tim bersangkutan.
- Jumlah gol terbanyak di grup dari tim-tim bersangkutan.
- Jumlah gol tandang terbanyak di grup dari tim-tim bersangkutan.
- Jika kriteria 1 hingga 4, tim-tim bersangkutan masih berimbang, kriteria 1 hingga 4 akan diterapkan kembali secara eksklusif untuk tim-tim bersangkutan. Jika kriteria itu belum menghasilkan sebuah keputusan, maka kriteria 6 hingga 12 akan diterapkan, yakni:
- Selisih gol pada semua pertandingan fase grup.
- Jumlah gol terbanyak pada semua pertandingan fase grup.
- Jumlah gol tandang terbanyak pada semua pertandingan fase grup.
- Jumlah kemenangan pada fase grup.
- Jumlah kemenangan tandang pada fase grup.
- Jumlah poin kedisiplinan, meliputi kartu merah (3 poin), kartu kuning (1 poin), dua kartu kuning dalam satu pertandingan (3 poin).
- Peringkat koefisien klub UEFA.
Berdasarkan urutan itu, saat ini Manchester United berada di posisi teratas dengan dua kemenangan, satu kali kalah, dan mengemas catatan memasukkan serta kemasukan gol, 7-2 (+5).
Adapun FC Basel memiliki dua kemenangan, dua kekalahan, dan catatan memasukkan serta kemasukan gol, 4-5 (-1). Sementara itu, CSKA Moscow baru meraih satu kemenangan, dua kali kalah, dan catatan memasukkan serta kemasukan gol, 2-8 (-6).
Dengan situasi tersebut, Manchester United masih bisa gagal lolos bila kalah dengan margin tujuh gol atau lebih dari CSKA Moscow di Stadion Old Trafford, Manchester, 5 Desember 2017. Dengan catatan, FC Basel menang atas Benfica.Â
Bila kemungkinan itu terjadi, Manchester United bukan hanya gagal lolos ke babak 16 besar Liga Champions, melainkan mencatat rekor terburuk selama berkiprah di kompetisi antarklub Eropa.
Menurut catatan UEFA, Manchester United tidak pernah kalah di Old Trafford, dengan margin dua gol atau lebih selama mengikuti kejuaraan antarklub Eropa, baik Liga Champions maupun Liga Europa. Bahkan, kekalahan kandang terakhir Manchester United di kompetisi antarklub Eropa terjadi saat takluk 1-2 dari Real Madrid pada babak 16 besar Liga Champions 2012-2013.
Sumber: UEFA