Greysia / Apriyani Melesat ke Final Indonesia Masters

Greysia Polii/Apriyani Rahayu menumbangkan pasangan Korea, Lee So-hee/Shin Seung-chan.

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 27 Jan 2018, 16:42 WIB
Diterbitkan 27 Jan 2018, 16:42 WIB
Greysia/Apriyani Melaju ke Semifinal Indonesia Masters 2018
Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu mengembalikan kok ke arah Chae Yoo Jung/Hye Rin Kim pada perempat final Indonesia Masters 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (26/1). Greysia/Apriyani unggul. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Jakarta - Greysia Polii/Apriyani Rahayu, melangkah final Indonesia Masters 2018 berkat kemenangan atas pasangan Korea, Lee So-hee/Shin Seung-chan 21-11, 17-21, 21-17, di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (27/1/2018). 

Greysia/Apriyani menempati unggulan pertama pada turnamen ini, sedangkan Greysia/Apriyani unggulan kelima. Namun, Greysia/Apriyani mendapat keuntungan lain karena bermain dengan dukungan penuh penonton yang memenuhi Istora Senayan.

Teriakan dan nyanyian penonton mampu membakar motivasi Greysia/Apriyani. Mereka bermain gemilang dan cerdik pada gim pertama.

Lee/Shin tak mampu berbuat banyak menghadapi tekanan demi tekanan yang dilancarkan ganda Indonesia. Greysia/Apriyani menyudahi gim ini dengan kemenangan 21-11.

Pada gim kedua, Lee/Shin mulai menemukan cara untuk membendung dominasi Greysia/Apriyani. Alhsail, ganda Indonesia tak lagi leluasa mengemas poin demi poin. Bahkan, Lee/Shin bisa mengambil kendali pertandingan.

Greysia/Apriyani juga beberapa kali melakukan kesalahan sendiri, yang menguntungkan ganda lawan. Gim ini disudahi dengan kemenangan ganda Korea 21-17.

Memasuki gim penentuan, Greysia/Apriyani kembali bangkit menemukan permainan terbaik mereka. Mereka kembali menekan Lee/Shin sehingga tak bisa mengembangkan permainan.

Poin demi poin mampu diraih oleh Greysia/Apriyani. Namun, tetap saja mereka mendapat perlawanan alot dari pasanfan lawan. Greysia/Apriyani sama sekali tak mengendurkan motivasi, sehingga mengamankan tiket ke final dengan memenangi gim ketiga dengan skor 21-17. 

Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi wakil ketiga Indonesia yang menyegel tiket semifinal. Sebelumnya, Anthony Sinisuka Ginting dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir juga telah melenggang ke partai puncak Indonesia Masters. 

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya