Liputan6.com, Jakarta Perjalanan Indonesia di Piala Asia U-19 2018 akhirnya terhenti. Timnas Indonesia U-19 gagal melewati babak perempat final setelah kalah 0-2 dari Timnas Jepang U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu malam, 29 Oktober 2018.
Kekalahan ini sekaligus memupus asa tim berjuluk Garuda Nusantara itu tampil pada Piala Dunia U-20 yang akan berlangsung di Polandia, tahun depan. Sebaliknya, timnas Jepang yang merupakan juara bertahan Piala Asia U-19 kembali melenggang ke pentas dunia.
"Dengan berakhirnya pertandingan tadi, 2 x 45 menit, saya semakin yakin sepak bola Indonesia tidak tertinggal dengan negara-negara lain. Dari laga pertama hingga tadi, mereka (para pemain Timnas Indonesia U-19) menunjukkan kualitas bahwa mereka layak bersaing di level Asia," ujar Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri usai pertandingan.
Sebanyak 65 ribut tiket ludes terjual sebelum duel Timnas Indonesia U-19 Vs Jepang. Sebagian besar tentu saja pendukung Garuda Nusantara. Angka ini melewati rekor penonton Piala Asia U-19 sebelumnya saat Indonesia kalah dari Qatar, Minggu (20/10). Menurut AFC selaku pihak penyelenggara, saat itu, jumlah penonton 38,217 orang.
Namun dukungan publik tidak mampu mengubah nasib timnas saat bertemu Jepang. Tampil tanpa Egy Maulana Vikri, Timnas Indonesia U-19 tidak berkutik di depan Samurai Biru muda. Permainan menyerang yang menjadi andalan Garuda Nusantara di babak penyisihan grup juga berubah drastis. Sebab menghadapi timnas Jepang U-19, pelatih Indra Sjafri malah menurunkan 5 bek untuk meredam agresivitas para penyerang lawan.
Dengan komposisi ini, Jepang terlihat lebih mendominasi jalannya laga. Sebaliknya, Garuda Nusantara lebih banyak bertahan dan berusaha mencuri gol lewat serangan balik.
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4697747/original/062597500_1703490524-20231225-Taman-Margasatwa-Ragunan-Herman-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469997/original/067401300_1768193941-Cek_Fakta_Tidak_Benar_Ini_Link_Pendaftaran_-_2026-01-12T115436.186.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5468999/original/093745600_1768041990-young-students-learning-library-bookshelves.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469703/original/032621500_1768177223-Cek_Fakta_Tidak_Benar_Ini_Link_Pendaftaran_-_2026-01-12T071712.357.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2394490/original/041401100_1540746422-Indonesia-U19-Kalah7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5374238/original/008561100_1759887956-Logo_Timnas_Indonesia_2025.jpg)