Bek Kanan Juventus Akhiri Tahun 2018 Lebih Awal

Juventus ditinggal bek kanan andalannya hingga awal 2019.

oleh Thomas diperbarui 15 Des 2018, 11:00 WIB
Diterbitkan 15 Des 2018, 11:00 WIB
Joao Cancelo
Joao Cancelo (dok Juventus)

Liputan6.com, Jakarta Juventus dipastikan tidak akan bisa memainkan bek kanan Joao Cancelo pada sisa laga di tahun 2018. Cancelo harus naik meja operasi untuk menyembuhkan cedera di lututnya.

Pemain asal Portugal itu mengalami masalah di meniskusnya. Cancelo sudah menjalani operasi pada Jumat (14/12/2018). Operasi berjalan baik, Cancelo diperkirakan baru bisa main lagi awal Januari 2019. 

Dengan demikian maka Cancelo tidak akan bisa bermain di empat laga tersisa Juventus pada tahun 2018. Cancelo absen saat Juventus melawan Torino, Roma, Atalanta dan Sampdoria.

Absennya Cancelo bakal memusingkan pelatih Massimiliano Allegri. Cancelo merupakan sosok tak tergantikan di pos bek kanan sejak bergabung musim panas lalu.

Cancelo dibeli Juventus dari Valencia setelah Inter Milan memutuskan tak mempermanenkannya. Pembelian Cancelo pula yang membuka jalan Juventus memiliki Cristiano Ronaldo. Cancelo dan Ronaldo memiliki agen yang sama yakni Jorge Mendes.

 

De Sciglio

Joao Cancelo
Joao Cancelo (dok Juventus)

Tanpa Cancelo, Juventus akan mengandalkan Mattia De Sciglio di posisi bek kanan. Juan Cuadrado juga mengalami masalah pada lututnya. Namun belum diputuskan apakah harus menjalani operasi atau tidak.

Cancelo juga bisa dimainkan di posisi bek kiri. Untungnya bek kiri Juventus, Alex Sandro sudah pulih dari cedera dan siap dimainkan lagi.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya