Barcelona dan Liverpool Menang, Ini 8 Tim di Perempat Final Liga Champions

4 tim asal Inggris melaju ke perempat final Liga Champions musim ini.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 14 Mar 2019, 07:35 WIB
Diterbitkan 14 Mar 2019, 07:35 WIB
Liverpool Tundukan Bayern Munchen
Aksi Mohammed Salah lewati Rafinha pada leg kedua, babak 16 besar Liga Champions yang berlangsung di Stadion Allianz Arena, Munchen, Kamis (14/3). Liverpool menang 3-1. (AFP/ Christof Stache)

Liputan6.com, Madrid - Kompetisi Liga Champions memasuki babak perempat final. Sebanyak delapan tim memastikan diri lolos dari babak 16 besar.

Banyak kejutan terjadi di babak 16 besar Liga Champions musim ini. Tim-tim besar sudah harus angkat koper lebih dulu.

Sebut saja Real Madrid, tim berstatus juara bertahan yang tersingkir di tangan Ajax Amsterdam. Lalu ada Bayern Munchen dan Paris Saint-Germain, yang diprediksi bisa melangkah lebih jauh, tapi harus terdepak di 16 besar Liga Champions.

Yang menarik, dari delapan tim yang lolos ke perempat final Liga Champions musim ini, empat di antaranya berasal dari Inggris. Empat tim Inggris tersebut yakni Manchester United, Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Liverpool.

Spanyol hanya diwakili Barcelona di perempat final Liga Champions kali ini. Demikian pula Portugal, Italia, dan Belanda yang cuma mengirim satu wakil ke babak delapan besar ini.

Porto mewakili Portugal, sedangkan Juventus jadi satu-satunya tim Italia, setelah AS Roma tersingkir di babak 16 besar. Ajax merupakan wakil dari Belanda. Di bawah ini daftar tim yang lolos ke 8 besar Liga Champions 2018-2019. 

Daftar 8 Tim Liga Champions

Manchester United
Para pemain Manchester United merayakan kemenangan 3-1 melawan PSG di leg kedua babak 16 besar Liga Champions pada Kamis (7/3/2019) dini hari. (Sky Sports)

Daftar tim lolos 8 besar Liga Champions 2018/2019.

1. Ajax Amsterdam(menang agregat 5-3 atas Real Madrid)

2. Tottenham Hotspur (menang agregat 4-0 atas Borussia Dortmund)

3. Manchester United (agregat 3-3 dengan PSG, MU unggul agresivitas gol tandang)

4. Juventus (menang agregat 3-2 atas Atletico Madrid)

5. Manchester City (menang agregat 10-2 dari Schalke)

6. Porto (menang agregat 4-3 atas AS Roma)

7. Liverpool (menang agregat 3-1 atas Bayern Munchen)

8. Barcelona (menang agregat 5-1 atas Lyon).

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya