Bek Barcelona: Ronaldo dan Messi Saja Tak Cukup untuk Meraih Trofi

Barcelona selalu mengandalkan Messi.

oleh Liputan6.com diperbarui 14 Mar 2019, 13:20 WIB
Diterbitkan 14 Mar 2019, 13:20 WIB
Barcelona vs Lyon
Selebrasi Lionel Messi dkk. setelah Barcelona menembus perempat final Liga Champions 2018-2019 dengan mengalahkan Lyon 5-1 di leg kedua 16 besar di Camp Nou, Kamis dini hari WIB (14/3/2019). (AFP/Lluis Gene)

Liputan6.com, Barcelona - Cristiano Ronaldo menjadi bintang utama kemenangan Juventus atas Atletico Madrid pada leg kedua 16 besar Liga Champions 2018/19. Ronaldo memborong ketiga gol Juve pada pertandingan tersebut, hattrick yang mengantarkan Juve ke perempat final dengan agregat 3-2.

Hal serupa terjadi saat Barcelona menjamu Lyon, Kamis (14/3/2019) dini hari WIB. Lionel Messi jadi pahlawan Barca dengan dua gol dan dua assists. Barcelona menang 5-1 dan melangkah ke perempat final dengan percaya diri.

Bek Barcelona, Gerard Pique mengakui Ronaldo memang pemain hebat, juga Lionel Messi. Namun, dia juga percaya bahwa megabintang seperti mereka berdua tidak bisa memenangkan pertandingan seorang diri, bantuan tim juga tidak bisa diremehkan.

"Memiliki seseorang seperti Lionel Messi dalam tim Anda memberikan ketenangan pada diri untuk menghadapi setiap tantangan," kata Pique seperti dilansir Marca.

"Pemain bintang sangat penting, tapi mereka tidak bisa memenangkan banyak hal seorang diri," ujar Pique menambahkan.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Sanjung Messi

Barcelona vs Olympique Lyon
Megabintang Barcelona, Lionel Messi mencetak gol ke gawang Olympique Lyon dari titik penalti pada leg kedua 16 besar Liga Champions di Camp Nou, Rabu (13/3). Messi mencetak dua gol dan dua assist saat Barcelona menggilas Lyon 5-1. (AP/Manu Fernandez)

Lebih lanjut, soal dua gol dan dua assists yang disumbangkan Messi, Pique yakin pemain berjuluk La Pulga itu memang istimewa. Messi tetaplah Messi, bintang utama Barcelona yang ajaib.

"Apa yang dia perbuat tidaklah normal. Dia memainkan pertandingan hebat, dengan dua gol dan dua assists, dan satu tembakan yang dihentikan kiper lawan," katanya mengakhiri.

Sumber: Bola.net

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya