Prediksi Qatar Vs Argentina: Jalan Terakhir ke Perempat Final Copa America 2019

Argentina harus menang lawan Qatar untuk menjaga kesempatan menuju perempat final Copa America 2019. ini juga masih bergantung hasil Paraguay lawan Kolombia.

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 23 Jun 2019, 17:50 WIB
Diterbitkan 23 Jun 2019, 17:50 WIB
Argentina Vs Kolombia
Para pemain Argentina tampak kecewa usai dikalahkan Kolombia pada laga Copa America 2019 di Stadion Fonte Nova, Salvador, (Sabtu (15/6). Argentina kalah 0-2 dari Kolombia. (AFP/Juan Mabromata)... Selengkapnya

Jakarta Argentina mengusung wajib menang saat melawan tim undangan Qatar di Arena do Gremio dalam pertandingan terakhir di Grup B Copa America 2019, Senin (24/6/2019). Ini menjadi satu-satunya cara bagi Argentina untuk menjaga kans lolos ke perempat final Copa America 2019.

Pada pertandingan pertama, Argentina ditekuk Kolombia 0-2. Sementara itu, Qatar bangkit dari posisi tertinggal dua gol untuk meraih hasil imbang 2-2 melawan Paraguay. 

Pada pertandingan kedua Copa America 2019, Qatar bermain bagus tapi harus menyerah 0-1 melawan Kolombia. Kolombia pun jadi tim pertama yang lolos ke babak berikutnya. Di partai lainnya, Argentina kembali kesulitan dan hanya imbang 1-1 melawan Paraguay.

Tertinggal 0-1, Argentina menyamakan kedudukan lewat penalti Lionel Messi. Tim besutan Lionel Scaloni itu juga terhindar dari bahaya lebih besar berkat kontribusi kiper Franco Armani, yang menepis satu penalti.

Kolombia sudah lolos dengan enam poin. Paraguay berada di posisi yang cukup bagus dengan dua poin. Sementara itu, Qatar dan Argentina masing-masing baru mendapatkan satu poin. Argentina berada di jurang eliminasi. Akan sangat memalukan jika itu sampai benar-benar terjadi.

"Kami tahu akan bermain untuk hidup kami. Bakal gila jika kami gagal melangkah ke putaran berikutnya ketika pada dasarnya ada tiga tim yang lolos dari masing-masing grup. Saya tidak ragu kami akan melakukannya," kata Messi.

Namun, Qatar tak bisa diremehkan. Permainan apik mereka saat melawan Kolombia jelas harus diperhitungkan. Itu membuat mereka percaya diri menghadapi Argentina.

"Kami bangga dengan penampilan kami melawan Kolombia. Semoga kami juga bisa tampil baik melawan Argentina," tuturbek Tarek Salman.

Argentina baru pernah sekali menghadapi Qatar, yakni dalam laga uji coba tahun 2005 silam. Waktu itu, Argentina menang 3-0 lewat gol Juan Roman Riquelme, Julio Cruz dan Roberto Ayala. Kini Argentina harus mencoba untuk memenangi pertemuan di Copa America 2019 itu.

 

Data dan Fakta

Prakiraan Susunan Pemain

Qatar (3-5-1-1): Al Sheeb; Salman, Khoukhi, Al Rawi; Hassan, Hatim, Madibo, Al Haydos, Miguel; Afif; Ali. Pelatih: Felix Sanchez Bas.

Argentina (4-4-2): Armani; Tagliafico, Pezzella, Otamendi, Casco; Acuna, Paredes, Lo Celso; Pereyra; Messi, Aguero. Pelatih: Lionel Scaloni.

Head-to-Head

Pertemuan: 1

Qatar menang: 0

Gol Qatar: 0

Imbang: 0

Argentina menang: 1

Gol Argentina: 3

Pertemuan Terakhir

16-11-2005 Qatar 0-3 Argentina (Friendly).

5 Pertandingan Terakhir Qatar

29-01-2019 Qatar 4-0 UEA (Piala Asia)

01-02-2019 Jepang 1-3 Qatar (Piala Asia)

06-06-2019 Brasil 2-0 Qatar (Friendly)

17-06-2019 Paraguay 2-2 Qatar (Copa America)

20-06-2019 Kolombia 1-0 Qatar (Copa America)

5 Pertandingan Terakhir Argentina

23-03-2019 Argentina 1-3 Venezuela (Friendly)

27-03-2019 Maroko 0-1 Argentina (Friendly)

08-06-2019 Argentina 5-1 Nikaragua (Friendly)

16-06-2019 Argentina 0-2 Kolombia (Copa America)

20-06-2019 Argentina 1-1 Paraguay (Copa America)

 

Statistik dan Prediksi

Kolombia mengoleksi 6 poin dan sudah lolos sebagai juara Grup B. Fokus kini tertuju pada Argentina yang berada di dasar klasemen dan sama-sama memiliki satu poin dengan Qatar.

Untuk finis peringkat dua dan lolos otomatis ke perempat final, Argentina harus mengalahkan Qatar di Porto Alegre dan berharap Paraguay tidak menang melawan Kolombia di Salvador.

Jika Argentina dan Paraguay sama-sama menang, Argentina akan finis peringkat tiga.

Jika akhirnya finis peringkat tiga, peluang Argentina untuk lolos sebagai satu dari dua peringkat tiga terbaik tergantung pada hasil-hasil pertandingan di dua grup lainnya.

Jika imbang melawan Qatar, Argentina akan tereleminasi, kecuali: Paraguay kalah melawan Kolombia dengan dua gol lebih, dan Jepang imbang melawan Ekuador di Grup C.

Jika Argentina kalah melawan Qatar, selesai sudah perjalanan mereka.

Argentina terakhir kali gagal lolos dari fase grup Copa America adalah pada 1983 silam. Ini adalah kesempatan terakhir Lionel Messi dan rekan-rekannya untuk menyelamatkan muka Argentina.

Prediksi skor akhir: Qatar 0-3 Argentina.

Sumber: Bola.net

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya