Houston - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane tetap santai dengan kekalahan 1-3 dari Bayern Munchen pada turnamen pramusim, International Champions Cup 2019, Minggu (21/7/2019).
Menjalani pertandingan di NRG Stadium, Houston, Zidane menurunkan skuat terbaiknya, termasuk rekrutan anyar, Eden Hazard. Akan tetapi, Los Blancos kesulitan mengimbangi permainan cepat Bayern.Â
Baca Juga
Advertisement
Bahkan, Real Madrid tertinggal tiga gol saat pertandingan berjalan 70 menit. Ketiga gol The Bavarians disarangkan Corentin Tolisso menit ke-15, Robert Lewandowski menit ke-67, dan Serge Gnabry menit ke-69.
Madrid baru bisa memperkecil ketertinggalan berkat eksekusi tendangan bebas Rodrygo pada menit ke-84. Sampai pertandingan berakhir, Real Madrid kalah 1-3 dari Bayern Munchen.
"Kami tidak bisa bahagia setelah dikalahkan, tetapi kami melihat beberapa hal baik di luar sana. Sudah bisa diduga, ini adalah pertandingan pertama kami dan kami harus meningkatkan kecepatan. Saya senang dengan penampilan dari semua pemain," ujar Zidane.
"Kerja sama antarpemain bagus. Kami sedikit berjuang dalam 10 menit pertama. Kami kemudian bermain dengan baik dan mulai tampil dari lini belakang. Satu-satunya hal yang hilang pada babak pertama adalah gol," lanjut legenda Real Madrid itu.
Â
Jadwal Berikutnya
Setelah menjalani laga perdana pada pramusim, Real Madrid selanjutnya akan bersua Arsenal di FedExField, Landover, 24 Juli mendatang. Duel melawan Atletico Madrid di MetLife Stadium, New Jersey pada 27 Juli menjadi laga terakhir Madrid di ajang International Champions Cup 2019.
Selanjutnya, mereka akan terbang ke Jerman untuk mengikuti turnamen pramusim lainnya, Audi Cup. Real Madrid dijadwalkan menghadapi Tottenham Hotspur di Allianz Arena, 30 Juli 2019.
Sumber: Real Madrid
Advertisement