Liputan6.com, Jakarta- Neymar hampir pasti akan meninggalkan Paris Saint Germain di bursa transfer musim panas 2019. Penyerang asal Brasil itu sudah tidak betah main di Prancis.
Eks pemain Santos itu ingin kembali merumput di Spanyol. Barcelona menjadi kandidat kuat klub baru Neymar musim depan. Neymar ingin reunian dengan Lionel Messi dan Luis Suarez.
Baca Juga
Selain Barcelona, Real Madrid juga tergoda membajaknya dari PSG. Los Blancos siap mengorbankan beberapa pemain demi menebus Neymar.
Advertisement
Sejauh ini Barcelona yang paling berpeluang merekrut Neymar. Sang pemain kabarnya rela gajinya dipotong demi bisa balik ke Nou Camp.
Jika Neymar pindah dari PSG, beberapa pemain akan terkena dampak. Pasalnya PSG pasti akan mencari pengganti yang layak. Berikut tiga pemain yang bakal terdampak transfer Neymar:
Paulo Dybala
PSG akan menjadikan penyerang Juventus ini sebagai pengganti Neymar jika jadi dibeli Barceloa atau Real Madrid. Dybala dinilai paling layak menggantikan Neymar.
Peluang PSG mendapatkan Dybala sangat terbuka. Pasalnya Juventus masih ingin melego pemain asal Argentina itu.
Juventus sebelumnya gagal melepas Dybala ke Manchester United untuk ditukar dengan Romelu Lukaku. Dybala juga batal bergabung dengan Tottenham Hotspur
Advertisement
Ivan Rakitic
Karena anggaran belanja sudah tersedot, Barcelona akan mencoba memberikan pemain kepada PSG sebagai bagian dari pembelian Neymar musim panas ini.
Salah satu pemain yang akan dikorbankan adalah gelandang Ivan Rakitic. Pemain asal Kroasia itu tak lagi dibutuhkan oleh pelatih Ernesto Valverde.
Rakitic akan tersingkir dari tim utama Barcelona karena sudah ada pemain muda Belanda Frenkie de Jong yang dibeli dari Ajax Amsterdam.
Ousmane Dembele
Â
Dembele juga termasuk salah satu pemain yang akan dikorbankan Barcelona demi mendapatkan Neymar. Kinerja Dembele tak memuaskan pada musim lalu.
Pemain asal Prancis ini cuma bisa membuat delapan gol di arena La Liga bersama Barcelona.
Dembele sendiri tidak mau pergi dari Barcelona tahun ini. Eks pemain Borussia Dortmund itu masih ingin membuktikan diri di Nou Camp setidaknya semusim lagi.
Advertisement