Gelandang Real Madrid Ajak Rekan-rekannya Bantu Tangani Corona Covid-19

Untuk membantu langkahnya, Hazard mengajak rekan satu timnya di Real Madrid dan seorang temannya sewaktu di Chelsea.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 16 Mei 2020, 08:15 WIB
Diterbitkan 16 Mei 2020, 08:15 WIB
Eden Hazard dan Skuat Real Madrid Jalani Tes Virus Corona
Pemain Real Madrid, Eden Hazard, tiba untuk menjalani tes virus corona COVID-19 di fasilitas pelatihan Valdebas, Madrid, Rabu (6/5/2020). Skuat Real Madrid jalani tes virus corona jelang latihan dan rencana kembali bergulirnya kompetisi La Liga. (AFP/Baldesca Samper)

Liputan6.com, Madrid - Bintang Real Madrid, Eden Hazard memberi isyarat mengharukan kepada masyarakat Spanyol. Hazard berjanji akan membantu badan amal Spanyol dalam pertempuran melawan virus corona Covid-19.

Rencana pemain sayap Real Madrid itu, diungkapkan melalui media sosial. Dalam posting Instagram, pemain internasional Belgia mengatakan bahwa lebih dari 300.000 keluarga Spanyol tidak memiliki akses untuk mendapatkan makanan pokok sebagai akibat dari wabah COVID-19.

Terkait dengan rencana tersebut, Hazard akan berkolaborasi dengan tiga organisasi. Dia kemudian memposting foto beberapa makanan yang mungkin akan disumbangkan untuk mereka yang membutuhkan.

Langkah Hazard ini menuai pujian dan berbagai komentar banyak orang. Dan, untuk membantu langkahnya dia juga mengajak rekan satu tim - satu pemain di Real Madrid dan seorang temannya sewaktu di Chelsea.

Hazard telah mengajak kiper Real Madrid Thibaut Courtois, serta pemain belakang The Blues Cesar Azpilicueta, yang pernah bersama selama tujuh tahun di klub London barat itu.

Memanangkan Gelar

Thibaut Courtois
Kiper Timnas Belgia, Thibaut Courtois, setelah laga melawan San Marino di Kualifikasi Piala Dunia 2020 (6/9/2019). (AFP/Isabella Bonotto)

Azpilicueta lahir dan besar di Spanyol, memiliki 25 caps internasional untuk La Roja. Dia membuat 98 penampilan klub La Liga Osasuna (2007-2010), sebelum pergi untuk bergabung dengan klub Ligue 1 Marseille.

Sementara itu, Courtois yang tertarik melanjutkan musim 2019-20 di Madrid, sehingga ia dapat menambah 162 penampilan La Liga. Dia juga akan mencari untuk memenangkan gelar Spanyol kedua pada musim panas ini.

Negara Terburuk

Karena itu, Azpilicueta dan Courtois keduanya cenderung membantu kegiatan Hazard dengan berbagai kapasitasnya, mengingat hubungan mereka dengan negaranya masing-masing.

Hari ini, Spanyol menyusul Prancis dan sekarang menjadi negara terburuk ketiga di Eropa yang terkena pandemi coronavirus. Jumlah total korban COVID-19 adalah 27.459, dan hanya ada sekitar 60.000 kasus aktif di seluruh negara saat ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya