Kurnia Meiga: Boaz Striker Pembunuh, Hamka Hamzah Bek Paling Tangguh

Kurnia Meiga mengungkapkan alasan mengapa ia memilih Boaz dan Hamka.

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 10 Jun 2020, 07:15 WIB
Diterbitkan 10 Jun 2020, 07:15 WIB
Kiper Arema, Kurnia Meiga
Kiper Arema, Kurnia Meiga, saat pertandingan melawan Persija pada laga lanjutan liga 1 Indonesia di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (02/06/2017)(Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Malang - Kurnia Meiga memilih Boaz Solossa dan Hamka Hamzah sebagai dua pemain favoritnya semasa masih bermain. Nama pertama adalah rekannya ketika sama-sama membela Timnas Indonesia.

Adapun, Hamka Hamzah juga menjadi teman setim Kurnia Meiga di Arema FC pada periode 2016-2017.

Kenapa Meiga menunjuk Boaz? Pasalnya, penyerang Persipura Jayapura itu dianggapnya sebagai paket lengkap seorang striker.

"Kalau striker tersulit mungkin Boaz. Alasannya karena insting bermain dia. Kemampuannya juga di atas rata-rata," imbuh Meiga ketika diwawancarai oleh Hanif & Rendy Show di YouTube.

"Lalu, dia punya kecepatan. Naluri seorang striker pembunuh juga bisa dilihat darinya," jelas Kurnia Meiga.

Kurnia Meiga menambahkan, penyerang lokal lebih berbahaya dibanding bomber asing yang pernah dihadapinya. "Tentu striker lokal. Saya mencintai produk lokal saja," tuturnya.

Nyaman dengan Hamka Hamzah

Timnas Indonesia, PSSI, Bola.com, AFF, Kurnia Meiga
Kurnia Meiga, Timnas Indonesia. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Lantas, mengapa Kurnia Meiga menyebut Hamka Hamzah sebagai bek yang paling disukainya? Sebab, chemistry kedua pemain telah terbangun di atas lapangan.

"Saya nyaman dengan dia. Misalnya dia di depan saya, saya sudah nyambung dengan dia. Jadi sudah mengerti satu sama lain," kata Meiga.

"Misalnya saat di Piala AFF 2010 bersama Timnas Indonesia, saya satu kamar dengan dia. Jadi sudah saling mengerti. Saat satu tim sama Bang Hamka Hamzah pun seperti sudah mengerti satu sama lain. Di dalam dan luar lapangan kami kompak," terangnya.

Disadur dari Bola.com (Muhammad Adiyaksa / Hendry Wibowo)

Klasemen Shopee Liga 1

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya