Liputan6.com, Jakarta Barcelona akhirnya merasakan lagi rumput Camp Nou menyusul dilanjutkannya La Liga setelah tiga bulan terhenti akibat pandemi virus Corona Covid-19. Meski tanpa kehadiran penonton, bergulirnya roda kompetisi setidaknya memberi angin segar bagi Blaugrana maupun klub-klub La Liga lainnya.
Debut Barcelona pada lanjutan La Liga 2019/2020 berakhir manis. Lionel Messi dan kawan-kawan berhasil mengalahkan tamunya Leganes dengan skor 2-0 di Camp Nou, Rabu (17/6/2020). Kemenangan tersebut sekaligus memperlebar jarak dengan rival abadinya, Real Madrid dan menjaga peluang untuk kembali merebut gelar juara di kompetisi kasta tertinggi di Negeri Matador tersebut.
Baca Juga
Di balik euforia kebangkitan kembali sepak bola Spanyol, Barcelona tidak melupakan tragedi yang tengah melanda dunia, termasuk spanyol saat ini. Pandemi virus Corona Covid-19 yang telah menewaskan ratusan ribu orang di dunia tetap menjadi perhatian tim asal Catalunya tersebut.
Advertisement
Sebelum kick off digelar, seluruh pemain dan ofisial dari kedua tim mengheningkan cipta selama semenit untuk menghormati para korban pandemi virus Corona Covid-19. Dalam potongan video yang diunggah akun Twitter Barcelona, para pemain tampak membentuk lingkaran di tengah lapangan.
Staf pelatih dan ofisial yang hadir di stadion Camp Nou juga melakukan yang sama. Mereka berdiri di tempat masing-masing dan mengheningkan cipta selama semenit.
Â
Â
Â
Orkestra Mini
Yang tak kalah menyentuh adalah persembahan Barcelona dalam menghormati korban pandemi virus Corona Covid-19. Blaugrana menghadirkan orkestra mini di Stadion Camp Nou.
Sembilan pemain Cello yang berasal dari Orquestra del Gran Teatre del Liceu membawakan lagu El Cant dels Ocells. Rekaman penampilan mereka kemudian diunggah sebelum pertandingan.
"Sepak bola kembali lagi di Camp Nou hari ini. Tapi sebelum bola mulai digulirkan, marilah kita mengenang dan memberi penghormatan kpada anggota klub, masyarakat catalunya, fans, yang kehilangan akibat pandemi virus Corona. Anda semua akan selalu kami kenang," tulis Presiden Barcelona, Joseph Bartomeu dilansir Twitter.
Â
Football returns today to Camp Nou. But before the ball starts rolling, we wish to pay tribute to the club members, penya members and fans who we have sadly lost to the Covid-19 pandemic. You will forever be in our memories pic.twitter.com/11BGlWOSFp
— Josep Maria Bartomeu (@jmbartomeu) June 16, 2020
Selama pertandingan para pemain Barcelona juga mengenakan pita hitam sebagai tanda berkabung. Seperti diketahui, Spanyol menjadi salah satu negara terparah terpapar virus corona Covid-19. Hingga saat ini, Negeri Matador sudah mencatat 244.328 kasus dengan jumlah kematian 27 ribu lebih.Â
Â
Advertisement
Klasemen La Liga
Â