Liputan6.com, Manchester - Manchester City sukses memangkas selisih poin mereka dengan Liverpool, yang sudah menobatkan diri sebagai kampiun Liga Inggris 2019/20.Â
Bermain di Etihad Stadium, Jumat (3/7/2020) dini hari, Manchester City mempermalukan Liverpool 4-0 pada pekan ke-32 Liga Inggris. Keempat gol City ke gawang juara Liga Inggris tersebut dicetak Kevin De Bruyne ('25), Raheem Sterling ('35), Phil Foden ('45), dan bunuh diri Alex Oxlade-Chamberlain ('66).
Baca Juga
Dengan hasil ini, Manchester City masih nyaman di posisi kedua klasemen dengan 66 poin. The Citizens unggul 11 poin dari Leicester City yang berada di peringkat ketiga.
Advertisement
Sementara bagi Liverpool, ini adalah kekalahan kedua di Liga Inggris musim ini. Meski begitu, dengan koleksi 86 poin dari 32 laga, The Reds masih berkesempatan memecahkan berbagai rekor.
Salah satunya memiliki 100 poin. Klub Merseyside itu bakal memiliki 104 poin jika memenangkan semua laga sisa.
Saksikan Video Liga Inggris di Bawah Ini
Jadwal Liga Inggris Selanjutnya
Sabtu, 4 Juli 2020
18.30 WIB, Norwich City vs Brighton (Mola TV)
21.00 WIB, Leicester City vs Crystal Palace (Mola TV)
21.00 WIB, MU vs Bournemouth (Mola TV)
23.30 WIB, Wolverhampton vs Arsenal (Mola TV)
Minggu, 5 Juli 2020
02.00 WIB, Chelsea vs Watford (Mola TV)
18.00 WIB, Burnley vs Sheffield United (Mola TV)
20.15 WIB, Newcastle United vs West Ham United (Mola TV)
22.30 WIB, Liverpool vs Aston Villa (Mola TV)
Senin, 6 Juli 2020
01.00 WIB, Southampton vs Manchester City (Mola TV)
Selasa, 7 Juli 2020
02.00 WIB, Tottenham Hotspur vs Everton (Mola TV)