Liputan6.com, Jakarta Perjalanan Mike Tyson menjadi salah seorang petinju kelas berat terpopuler di dunia tidak mudah. Pria yang dijuluki si Leher Beton itu harus melewati masa kecil yang suram di pemukiman kumuh di Brooklyn, New York. Kerasnnya jalanan bahkan pernah menyeretnya ke dunia kriminal di usia muda.
Tyson tidak pernah malu membicarakan masa lalunya. Dalam beberapa kesempatan, Tyson secara terang-terangan mengakui berbagai kesalahan yang pernah dibuatnya, termasuk merampok ibu salah U-God, rapper asal Amerika Serikat yang merupakan anggota grup hip-hop Wu-Tang Clan.
Seperti dilansir dari cheatsheet, Mike Tyson dan keluarga U-God kebetulan tinggal di kawasan yang sama. Menurut Tyson, pada tahun 1970, Brooklyn merupakan lokasi paling brutal di AS. Peredaran narkoba dan kemisikinan membuat wilayah tersebut menjadi sarang para pelaku kriminal.
Advertisement
"Di sana, mereka melakukan semua jenis cara yang pernah terlintas di benak Anda dalam menyiksa orang," ujar Tyson menggambarkan kengerian lingkungannya pada saat itu. "Saya adalah produk ketakutan. Saya menyeramkan karena saya kumuh di sana," beber pria 54 tahun itu menambahkan.
Saksikan juga video menarik di bawah ini
Saksi Mata
Sebelum akhirnya mengenal tinju dan sukses menangkat namanya, Tyson sudah berulang kali keluar masuk penjara di bawah umur. Perkelahian, perampokan, dan pencurian pernah dilakukannya.
U-God yang juga tinggal di kawasan Brownsville, Brooklyn, tidak membantah cerita Tyson. Bahkan, U-God pernah menyaksikan langsung ibunya dijambret oleh anak-anak di lingkungan itu.
"Saat itu aku masih kecil, sekitar umur 8 tahun-an. Delapan atau 9 tahun-an," katanya.
Dari ibunya, U-God mengetahui kalau pelaku penjambretan adalah Tyson. "Ya seperti itulah yang dikatakan ibuku, tapi anda tahu itulah manusia. Dia tahu itu masih jam berapa. Saya tidak ingin benar-benar membicarakannya. Kalau saya bertemu orangnya, pasti saya akan tertawa," bebernya.
Advertisement
Bayar Ganti Rugi
Tyson juga masih mengingat kejadian tersebut. Dia tidak membantah pernah merampok ibunya U-God. Juara dunia kelas berat termuda tersebut pun berniat membayar ganti rugi atas kejadian itu.
"Oh, itu ibunya U-God?" tanya Tyson.
"Baiklah, tolong bilang kepadanya saat ini saya punya uang untuk membayar ganti rugi. Jadi kalau dia suatu saat bertemu saya, tolong bilang padanya agar memintanya kepadaku dan akan kuberikan."
Alasan Menjambret
Tyson menjelaskan kenapa dia sampai nekat melakukan perbuatan itu. "Jika saya sampai tega mengambil anting-anting dari telinga ibumu, itu artinya Anda punya uang lebih banyak dariku."
Mike Tyson beruntung akhirnya bisa melepaskan diri dari dunia kriminal. Lewat tinju, Tyson akhirnya menemukan jalan hidup yang jauh lebih sukses. Sayang, kelakuan yang ugal-ugalan di luar ring sempat menyeret hidupnya kembali ke arah yang suram. Meski demikian, perjalanan penuh liku ini tidak pernah disesali, bahkan dijadikan sebagai pelajaran berharga dalam menjalani sisa umurnya.
Advertisement