Liga Italia : Pioli Sebut Napoli bakal Repotkan AC Milan

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mewaspadai Napoli jelang duel dalam lanjutan Liga Italia, Senin (15/3/2021) dinihari WIB.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 14 Mar 2021, 20:30 WIB
Diterbitkan 14 Mar 2021, 20:30 WIB
FOTO: Menang di Kandang Verona, AC Milan Tempel Ketat Inter Milan
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, memberikan arahan kepada anak asuhnya saat melawan Verona pada laga Liga Italia di Stadion Bentegodi, Minggu (7/3/2021). AC Milan menang dengan skor 2-0. (Spada/LaPresse via AP)

Liputan6.com, Milan - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mewaspadai Napoli jelang duel dalam lanjutan Liga Italia, Senin (15/3/2021) dinihari WIB. Pioli menyebut, Napoli salah satu tim yang memainkan sepak bola bagus.

"Napoli bermain sepak bola bagus. Mereka punya kualitas dan tim yang kompak," kata Pioli seperti dilansir Football Italia.

AC Milan sedang berusaha terus menempel Inter Milan di puncak klasemen. Rossoneri -julukan AC Milan- menempati posisi kedua dengan 56 poin, tertinggal enam poin dari Inter Milan.

Namun demikian, Napoli jelas bukan tim yang mudah untuk ditaklukkan. Il Partenopei berambisi mencuri poin agar berpeluang masuk ke zona Liga Champions musim depan.

Pasukan Gennaro Gattuso untuk sementara menempati posisi ke-6. Dari 25 laga, Napoli mengantongi 47 poin.

"Ini akan menjadi pertandingan rumit karena Napoli salah satu yang terbaik di Liga Italia," ujarnya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video AC Milan di Bawah Ini


Selalu Berdeterminasi

Foto Liga Italia: Zlatan Ibrahimovic Gemilang, AC Milan Berjaya di Markas Napoli
Para pemain AC Milan merayakan gol yang dicetak oleh Zlatan Ibrahimovic ke gawang Napoli pada laga Liga Italia, Minggu (22/11/2020). AC Milan menang dengan skor 3-1. (Alessandro Garofalo/LaPresse via AP)

Pioli mengatakan, AC Milan selalu total di setiap pertandingannya. Kekalahan dari Spezia, kata Pioli terjadi karena timnya lengah.

"Kami hanya lengah saat melawan Spezia tetapi tidak kurang determinasi di pertandingan lainnya," kata Pioli mengakhiri.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya