Lewati Rekor Pele, Lionel Messi Pamerkan Trofi Copa America ke Publik Argentina

Lionel Messi menandai penampilan perdana di Argentina secara istimewa. Dia mencetak hattrick ke gawang Bolivia pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di Estadio Monumental, Kamis (9/9/2021) atau Jumat pagi WIB.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 10 Sep 2021, 14:33 WIB
Diterbitkan 10 Sep 2021, 12:00 WIB
Timnas Argentina Vs Timnas Bolivia
Lionel Messi mencetak tiga gol kemenangan Timnas Argentina atas Bolivia pada laga ke-10 kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL, Estadio Monumental Antonio Vespucio Liberti, Jumat (10/9/2021) pagi WIB. (Juan Roncoroni/Pool via AP)

Liputan6.com, Buenos Aires - Lionel Messi menandai penampilan perdana di Argentina secara istimewa. Dia mencetak hattrick ke gawang Bolivia pada kualifikasi Piala Dunia 2022 di Estadio Monumental, Kamis (9/9/2021) atau Jumat pagi WIB.

Torehan tersebut tidak hanya membantu La Albiceleste berjaya 3-0. Messi juga menjadi pemain Amerika Selatan tersubur sepanjang sejarah di pentas internasional.

Pemain Paris Saint-Germain tersebut melewati Pele. Dengan torehan 79 gol, Messi kini unggul dua angka di atas legenda Brasil itu.

Messi dan kawan-kawan juga menandai momen itu untuk merayakan kesuksesan menjuarai Copa America 2021 musim panas lalu. Semenjak kemenangan di Negeri Samba, Argentina belum tampil di markas sendiri.

Mereka bertamu ke rumah Venezuela dan Brasil pada kualifikasi Piala Dunia 2022, dengan laga terakhir secara kontroversial dibatalkan karena intervensi petugas kesehatan.

Pamerkan Trofi

Messi Akhiri Puasa Gelar Argentina
Penyerang Argentina, Lionel Messi merayakan trofi Copa America 2021 bersama rekannya usai mengalahkan Brasil 1-0 dalam pertandingan final di stadion Maracana, Brasil, Minggu (11/7/2021). Inilah kali pertamanya Messi mempersembahkan trofi juara bagi Albiceleste. (AP Photo/Bruna Prado)

Selepas pertandingan, Messi dan kawan-kawan berdansa di lapangan serta memamerkan trofi di depan 21 ribu suporter yang hadir.

"Merupakan momen unik memenangkan Copa America, terutama melihat di mana dan bagaimana kami menjuarainya," kata Messi, dilansir ESPN.

"Tidak ada cara lebih baik untuk merayakannya sekarang. Ibu dan saudara saya ada di tribun. Luar biasa. Saya sungguh bahagia," sambungnya.

 

Mantap Menuju Qatar

Foto: Lionel Messi Cetak Hattrick, Argentina Kalahkan Bolivia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan
Tampil dominan sejak awal babak pertama dimulai, Argentina mampu mengubah skor keunggulan di menit ke-14 lewat sang mega bintang, Lionel Messi. Umpan L. Paredes sukses ia konversi menjadi tendangan keras yang mengarah ke pojok kiri atas gawang lawan. (Foto: AFP/Pool/Juan Ignacio Roncoroni)

Sebelum kemenangan di Copa America 2021, Messi takluk pada empat final turnamen internasional. Yang paling tragis terjadi di laga puncak Piala Dunia 2014.

Dia kini mencoba menebus kegagalan itu dan membawa negaranya lolos ke Qatar. Argentina saat ini menempati peringkat dua klasemen dengan perolehan 18 angka, tertinggal enam poin di belakang Brasil.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya