Liputan6.com, Jakarta- Manchester United hampir saja mencuri kemenangan di kandang pemuncak klasemen Liga Inggris Chelsea. Gol penalti Jorginho membuat MU harus puas meraih hasil imbang 1-1 pada pekan 13 Liga Inggris, Minggu (28/11/2201) malam WIB.
Hasil imbang ini tak mengubah posisi MU dan Chelsea di klasemen Liga Inggris. Chelsea tetap di puncak dengan 30 angka. MU di urutan delapan dengan 18 poin.
Baca Juga
Berkunjung ke Stamford Bridge, caretaker MU Michael Carrick membuat kejutan dengan mencadangkan Cristiano Ronaldo. Carrick memilih Jadon Sancho dan Marcus Rashford yang main sejak awal.
Advertisement
Chelsea langsung mengempur MU sejak awal pertandingan. Di menit awal saja Chelsea sudah mendapat dua peluang lewat Hakim Ziyech dan Callum Hudson-Odoi yang masih bisa dibendung kiper David De Gea.
MU sendiri kesulitan menciptakan peluang. Setan Merah mencoba melakukan tembakan jarak jauh seperti yang dilepas Bruno Fernandes di menit 21. Tembakan Bruno masih meleset dari sasaran.
Chelsea seharusnya bisa unggul di menit 30 bila saja tembakan jarak jauh bek Antonio Rudiger membentur tidak membentur tiang gawang.
Babak Kedua
Di awal babak kedua, MU menggebrak dan bisa mencuri gol lebih dulu lewat Sancho. Gol ini tercipta akibat blunder Jorginho. Bola dicuri oleh Sancho yang kemudian sukses memperdaya Edouard Mendy.
Chelsea akhirnya bisa menyamakan skor di menit 69. Jorginho membayar kesalahannya dengan mengeksekusi penalti. Wasit memberikan penalti setelah Thiago Silva dilanggar Aaron Wan-Bissaka.
Berambisi meraih kemenangan, Chelsea memasukkan Mason Mount dan Christian Pulisic. Dua peluang sempat didapat melalui Timo Werner dan Hakim Ziyech. Namun tak ada gol lagi yang tercipta hingga peluit panjang ditiup wasit.
Advertisement
Hasil Lainnya
Brentford 1-0 Everton
Leicester 4-2 Watford
Man City 2-1 West Ham