Piala AFF U-23: Cek Jadwal Pertandingan Lengkap di Sini

Berikut jadwal lengkap pertandinga Piala AFF U-23 2022

oleh Dzaky Nurcahyo diperbarui 10 Feb 2022, 07:30 WIB
Diterbitkan 10 Feb 2022, 07:30 WIB
Timnas Indonesia U-23
Starter Timnas Indonesia U-23 saat menghadapi Australia dalam laga kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 di Dushanbe, Tajikistan, Jumat (29/10/2021). (Dok. PSSI)

Liputan6.com, Jakarta - Pagelaran Piala AFF U-23 2022 hanya tinggal menghitung hari. Seluruh jadwal pertandingan Piala AFF U-23 2022 pun telah dirilis oleh Federasi Sepak Bola Asia Tenggara (AFF) beberapa waktu lalu.

Berdasarkan jadwal yang dirilis, Piala AFF U-23 2022 akan mulai bergulir pada 14 Februari 2022 mendatang. Uniknya, tuan rumah Kamboja tidak tampil di laga pembuka Piala AFF U-23 2022 ini.

Melainkan Timor Leste dan Filipina yang bakal saling sikut di laga pembuka Piala AFF U-23 2022. Laga perdana Piala AFF U-23 2022 ini akan dihelat di Morodok Techo National Stadium pukul 16.00 WIB.

Sebagai edisi ketiga, Piala AFF U-23 2022 memiliki peserta yang lebih banyak dibandingkan edisi sebelumnya. Total ada 11 negara yang bersaing di dalam tiga grup.

Grup A dan B masing-masing dihuni oleh empat tim. Sementara Grup C hanya dihuni oleh tiga tim.

Berikut ini jadwal pertandingan lengkap fase penyisihan grup Piala AFF U-23 2022 yang bisa Anda saksikan di halaman berikutnya.

Grup A

Logo AFF
Logo AFF

Senin, 14 Februari 2022

16.00 WIB Timor Leste vs Filipina (Morodok Techo National Stadium)

19.00 WIB Kamboja vs Brunei Darussalam (Morodok Techo National Stadium)

Kamis, 17 Februari 2022

16.00 WIB Brunei Darussalam vs Timor Leste (Morodok Techo National Stadium)

19.00 WIB Filipina vs Kamboja (Morodok Techo National Stadium)

Minggu, 20 Februari 2022

16.00 WIB Kamboja vs Timor Leste (Morodok Techo National Stadium)

19.00 WIB Filipina vs Brunei Darussalam (Prince Stadium)

Grup B

Foto: Pemain Kunci Timnas Indonesia dan Thailand yang Dipastikan Absen di Final Piala AFF 2020
Pratama Arhan - Pelatih Shin Tae-yong telah memastikan bahwa tidak bisa menurunkan bek kiri utama, Pratama Arhan, pada leg pertama final Piala AFF 2020 kontra Thailand. (AP/Suhaimi Abdullah)

Selasa, 15 Februari 2022

16.00 WIB Malaysia vs Myanmar (Prince Stadium)

19.00 WIB Indonesia vs Laos (Prince Stadium)

Jumat, 18 Februari 2022

16.00 WIB Laos vs Malaysia (Prince Stadium)

19.00 WIB Myanmar vs Indonesia (Prince Stadium)

Senin, 21 Februari 2022

16.00 WIB Indonesia vs Malaysia (Morodok Techo National Stadium)

19.00 WIB Myanmar vs Laos (Prince Stadium)

Grup C

Warga Singapura Antusias Saksikan Laga Perdana Grup A
Salah satu suporter membentang syal saat menyaksikan laga timnas Singapura U-23 melawan Filipina di penyisihan grup A Sea Games 2015 di Stadion Jalan Besar, Singapura, Senin (1/6/2015). Singapura unggul 1-0. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Rabu, 16 Februari 2022

19.00 WIB Thailand vs Singapura (Prince Stadium)

Sabtu, 19 Februari 2022

19.00 WIB Singapura vs Vietnam (Prince Stadium)

Selasa, 22 Februari 2022

19.00 WIB Vietnam vs Thailand (Prince Stadium)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya