Kalah di Final Liga Champions 2021/2022, Sadio Mane Bakal Cabut dari Liverpool?

Bintang Liverpool Sadio Mane konon telah mengutarakan niatnya untuk hengkang dari The Reds, usai timnya dikalahkan oleh Real Madrid dalam pertandingan final Liga Champions 2021/2022 yang berlangsung di Stade de France pada Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 30 Mei 2022, 13:00 WIB
Diterbitkan 30 Mei 2022, 13:00 WIB
Foto: 4 Pemain Liverpool Yang Tampil Apik Saat Menaklukkan Villarreal, Luis Diaz Adalah Kunci
Sadio Mane tampil luar biasa dengan menorehkan satu gol saat melawan Villarreal. Mane juga mencatatakan 100 persen dribble sukses dan mengirim dua operan kunci. (AP/Jose Breton)

Liputan6.com, Jakarta Bintang Liverpool Sadio Mane kabarnya ingin hengkang dari Anfield. Pemain asal Senegal itu memberi tahu rekan setimnya mengenai rencana untuk meninggalkan Liverpool, usai mereka kalah dari Real Madrid di final Liga Champions 2021/2022.

Liverpool sejatinya telah berupaya tampil menekan sejak awal pertandingan melawan Los Blancos. Akan tetapi, impian The Reds untuk mengangkat trofi Si Kuping Besar pupus setelah Vinicius Jr menyarangkan gol semata wayang di gawang Liverpool.

Hasil ini mengantar Real Madrid menyegel gelar Liga Champions ke-14 sepanjang sejarah. Sementara itu, Liverpool harus rela menuai kekalahan kedua dalam tiga final Liga Champions terakhir di bawah asuhan pelatih Jurgen Klopp.

Tak cukup menuai hasil kurang memuaskan di kompetisi sepak bola elit Eropa, Liverpool juga mengalami kemunduran akibat kabar kepergian Sadio Mane. Pemain berusia 30 tahun tersebut memang bakal memasukin masa-masa terakhir dalam kontraknya bersama The Reds.

Mane sebelumnya bersikeras tak ingin membuat pengumuman soal masa depannya, sampai ia menuntaskan pertandingan di Liga Champions. Namun, laporan kini mengeklaim sang pemain telah mengutarakan niatnya untuk pindah, ketika ia berada di ruang ganti Stade de France pasca kekalahan dari Los Blancos.

Hengkangnya Sadio Mane tak pelak bakal menyebabkan kehilangan besar bagi publik Anfield. Pasalnya, eks pemain Southampton itu menjadi sosok kunci di balik keberhasilan Liverpool meraih gelar Piala FA dan Carabao Cup.

Ia menjalin kemitraan berbahaya bersama Mohamed Salah dan Roberto Firmino. Mane juga tercatat merupakan bagian dalam skuad asuhan Jurgen Klopp ketika The Reds keluar sebagai kampiun Liga Champions musim 2018/2019.

Klub Baru

Foto: 5 Pemain dengan Jumlah Gol Terbanyak di Fase Gugur Liga Champions dalam Semusim
Sadio Mane merupakan salah satu winger terbaik dalam beberapa musim terakhir. Meski Liverpool gagal meraih gelar Liga Champions pada musim 2017/18, Mane merupakan mesin gol untuk The Reds. Bintang Senegal tersebut berhasil melesatkan tujuh gol dalam tujuh laga fase gugur di Liga Champions pada musim tersebut. (AFP/Paul Ellis)

Sadio Mane nampaknya tak akan kesulitan mencari klub baru juga ia memutuskan hengkang dari Liverpool. Pemain yang pernah berseragam RB Salzburg ini telah menarik minat tim-tim papan atas berkat penampilannya yang gemilang di level klub dan internasional.

Raksasa Bundesliga Bayern Munchen merupakan salah satu klub yang tertarik menyewa jasa Mane. Laporan menyebut Die Roten bakal memanfaatkan kebuntuan kontrak Mane demi memboyong sang pemain ke Allianz Arena.

Bayern Munchen juga sudah menyiapkan peran besar untuk Mane. Pemain berusia 30 tahun itu kemungkinan bakal menggantikan posisi Robert Lewandowski, yang santer dikaitkan dengan kepindahan ke Barcelona jelang bursa transfer musim panas.

Niat Die Roten untuk mengamankan tanda tangan Sadio Mane tak main-main. Direktur Olahraga Hasan Salihamidzic bahkan dilaporkan telah menggelar pertemuan dengan agen Mane beberapa waktu lalu.

Kendati demikian, Liverpool dan Bayern Munchen belum menjalin kontak langsung terkait rencana transfer sang pemain. Kedua klub juga tak kunjung memberi komentar mengenai rumor kepindahan Mane ke Bundesliga.

Mohamed Salah

Foto: 5 Pesepak Bola Top yang Kalah Tenar dari Sang Rekan Pemain Bintang Mereka, Senasib dengan Bruno Fernandes di MU
Sadio Mane merupakan pemain yang cepat, cerdas, tak kenal lelah, dan memiliki insting kuat dalam mencetak gol. Sayangnya, saat bermain bersama Mohamed Salah, peranan eksploitasinya sering diabaikan. Namun, pada akhirnya mereka mampu saling melengkapi sebagai duet maut Liverpool. (AFP/Karim Jaafar)

Mohamed Salah merupakan pemain yang bernasib mirip dengan Sadio Mane. Kontraknya di Liverpool juga akan berakhir pada Juni 2023. Akan tetapi, diskusinya dengan pihak klub tak kunjung mengalami kemajuan.

Pemain asal Mesir ini konon meminta kenaikan gaji pada Liverpool. Namun, The Reds belum mampu menyetujui persyaratan tersebut. Salah sempat dikabarkan makin dekat dengan perpanjangan kontrak di Liverpool.

Sang pemain berusia 29 tahun bersedia menurunkan tuntutannya dan melakukan negosiasi ulang dengan pihak klub. Akan tetapi dalam wawancara setelahnya, Salah kembali mengisyaratkan dirinya tidak yakin bakal memperpanjang kontrak bersama The Reds.

“Saya tidak bisa mengatakan ya, (dan) saya juga tidak bisa mengatakan tidak. Saya sudah berkali-kali mengatakan apa yang saya inginkan. Akan tetapi, saya tidak bisa membahas soal kontrak secara mendalam saat ini, karena itu sensitif,” beber Salah saat ditanya soal kemungkinan menandatangani kesepakatan baru di Anfield.

“Itu (masalah kontrak) tidak memengaruhi saya, saya sangat profesonal. Saya tahu apa yang saya lakukan, jadi saya tidak terganggu akan hal itu. Saya berfokus pada tim, (berusaha) memenangkan trofi, dan memberikan segalanya untuk klub,” pungkasnya pada April lalu, seperti dilansir dari Metro.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya