Daftar Lengkap Tim Peserta Play-Off dan Play-In NBA 2022/2023

NBA sudah menyelesaikan musim reguler. Siapa saja tim-tim yang lolos ke play-off dan play-in?

oleh Thomas diperbarui 10 Apr 2023, 16:00 WIB
Diterbitkan 10 Apr 2023, 16:00 WIB
Anthony Davis (no 3) memimpin Lakers mempermalukan Timberwolves
Anthony Davis (no 3) memimpin Lakers mempermalukan Timberwolves pada lanjutan NBA 2022/2023. (AFP)

Liputan6.com, Jakarta- Musim reguler NBA 2022/2023 akhirnya tuntas pada Senin (10/4/2023) pagi WIB. Seluruh tim telah menyelesaikan 82 pertandingan. Enam tim di masing-masing wilayah lolos langsung ke play-off. Sedangkan empat tim lain harus bersaing melalui play-in untuk mendapat dua tiket tersisa ke play-off.

Di Wilayah Barat, Los Angeles Clippers dan Golden State Warriors menjadi dua tim terakhir yang mengunci tiket play-off. Clippers lolos sebagai unggulan kelima. Sedangkan Warriors keenam.

Clippers akan berjumpa Phoenix Suns di babak pertama play-off. Sedangkan Warriors berjumpa Sacramento Kings yang baru lolos play-off NBA lagi setelah absen selama 16 tahun.

Unggulan pertama di Wilayah Barat adalah Denver Nuggets. Mereka akan menunggu pemenang play-in antara New Orleans Pelicans melawan Oklahoma City Thunder.

Sedangkan Memphis Grizzlies menjadi unggulan kedua di Barat. Pada putaran pertama play-off, Grizzlies bertemu Los Angeles Lakers atau Minnesota Timberwolves yang harus berjuang di play-in.

Adapun di Wilayah Timur NBA, Brooklyn Nets menjadi tim terakhir yang mengunci tiket lolos play-off langsung. Nets akan berhadapan dengan Philadelphia 76ers di babak pertama play-off.


Wilayah Timur NBA

Milwaukee Bucks yang menjadi unggulan pertama di Timur. Giannis Antetokounmpo dan kolega bakal menunggu pemenang turnamen play-in antara Chicagol Bulls melawan Toronto Raptors.

Status unggulan kedua di Timur jadi milik Boston Celtics yang bakal menghadapi Miami Heat atau Atlanta Hawks.

Satu laga play-off Wilayah Timur mempertemukan Cleveland Cavaliers selaku unggul empat dengan unggulan lima New York Knicks.


Format Play-In NBA

Bagan Play-Off NBA 2023
Bagan Play-Off NBA 2023

Di turnamen play-in, format yang dipakai berbeda dengan play-off. Pemenang pertemuan peringkat tujuh dan delapan akan langsung lolos ke play-off sebagai unggul tujuh.

Tim yang kalah masih bisa lolos play-off dengan berhadapan dengan pemenang pertandingan antara peringkat 9 dengan 10 guna memperebutkan unggulan delapan di play-off.

Seluruh pertandingan turnamen play-in cuma dimainkan satu kali. Lokasi pertandingan berada di kandang tim yang memiliki peringkat lebih baik di musim reguler.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya