Jadwal Liga Italia Serie A 2023/2024 Pascajeda Internasional: Big Match Inter Milan vs AC Milan

Ajang Serie A 2023/2024 bakal terhenti sementara lantaran memasuki masa jeda internasional. Tim-tim sepak bola terbaik Italia baru dijadwalkan menyambung kembali perjuangannya di pekan keempat pada Sabtu (16/9/2023). Simak jadwal lengkapnya melalui artikel berikut!

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 06 Sep 2023, 16:00 WIB
Diterbitkan 06 Sep 2023, 16:00 WIB
Liga Italia Serie A Inter Milan vs AC Milan
Inter Milan bakal terlibat duel sengit dengan rival sekotanya AC Milan dalam laga lanjutan Liga Italia Serie A pascajeda internasional, Sabtu (16/9/2023) pukul 23.00 WIB. (AP Photo/Antonio Calanni)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Ajang Liga Italia Serie A 2023/2024 bakal terhenti sementara waktu hingga pertengahan September mendatang. Hal ini lantaran kompetisi sepak bola tengah memasuki masa jeda internasional.

Adapun tim-tim raksasa Italia baru kembali dijadwalkan memulai perjuangannyaa dalam pekan keempat Serie A pada Sabtu (16/9/2023) mendatang. Big match antara duo rival sekota, Inter Milan vs AC Milan bakal mewarnai jalannya giornata tersebut.

Sekadar informasi, Nerazzurri dan Rossoneri sama-sama memulai kompetisi musim 2023/2024 dengan catatan gemilang. Klub yang bermarkas di Stadion Giuseppe Meazza itu kompak menduduki dua peringkat teratas tabel Serie A.

Inter Milan berada di puncak usai mengoleksi 9 poin dari 3 pertandingan. AC Milan menyusul menempati peringkat dua setelah mengoleksi catatan kemenangan sama, tetapi kalah selisih gol dibanding Nerazzurri.

Pertarungan Inter Milan vs AC Milan di pekan keempat Liga Italia 2023/2024 pada Sabtu (16/9/2023) pukul 23.00 WIB pun bakal menjadi ajang adu taji sengit antara dua tim terbaik sementara Serie A.

Nerazzurri berpeluang mengukuhkan posisinya jika berhasil menaklukkan Rossoneri di giornata kali ini. Sebaliknya, AC Milan juga berkesempatan mematahkan dominasi rival sekotanya apabila mampu memetik kemenangan pada Sabtu (16/9/2023) mendatang.

Simak jadwal lengkap pekan keempat Liga Italia Serie A 2023/2024 selepas jeda internasional mulai Sabtu (16/9/2023) hingga Selasa (19/9/2023) pada halaman selanjutnya!

Jadwal Liga Italia Serie A 2023/2023 Pekan Keempat

Foto: Rafael Leao Tak Terbendung, AC Milan Bungkam Inter Milan di Liga Italia
AC Milan berhasil meraih kemenangan pada laga derby melawan Inter Milan pada pekan ketujuh Serie A, Sabtu, (3/9/2022). (AFP/Isabella Bonotto)... Selengkapnya

Sabtu, 16 September 2023

20.00 WIB: Juventus vs Lazio

23.00 WIB: Inter Milan vs AC Milan

Minggu, 17 September 2023

01.45 WIB: Genoa vs Napoli

17.30 WIB: Cagliari vs Udinese

20.00 WIB: Monza vs Lecce

20.00 WIB: Frosinone vs Sassuolo

23.00 WIB: Fiorentina vs Atalanta

Senin, 18 September 2023

01.45 WIB: AS Roma vs Empoli

23.30 WIB: Salernitana vs Torino

Selasa, 19 September 2023

01.45 WIB: Verona vs Bologna

Persaingan di Klasemen Sementara Serie A

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya