Hasil Liga Champions: Harry Kane dan Mbappe Cetak Brace, Munchen Ikuti Langkah PSG Lolos ke Perempat Final

Sumbangan gol Harry Kane dan Kylian Mbappe membawa Bayern Munchen dan PSG lolos ke perempat final Liga Champions 2023/2024 usai menang agregat atas lawan-lawannya.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 06 Mar 2024, 05:54 WIB
Diterbitkan 06 Mar 2024, 05:54 WIB
Bayern Munchen vs Lazio
Pemain Bayern Thomas Mueller, kedua kanan, mencetak gol kedua timnya pada pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara FC Bayern Munich dan Lazio di stadion Allianz Arena di Munich, Jerman, Selasa, 5 Maret 2024. (AP Photo/ Matthias Schrader)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Bayern Munchen sukses membalikan keadaan saat menjamu Lazio di laga leg kedua 16 besar Liga Champions 2023/2024 di Allianz Arena, Rabu dini hari WIB (6/3/2024). Die Roten menang telak 3-0.

Pada laga ini, striker andalan Bayern Munchen Harry Kane mencetak brace atau dua gol dan satu lainnya dilesakkan Thomas Mueller. Sebaliknya, Lazio gagal membalas satu gol pun.

Dengan kemenangan ini Bayern Munchen lolos ke perempat final dengan keunggulan agregat 3-1. Pada leg pertama di kandang Lazio, skuad asuhan Tuchel menelan kekalahan 0-1.

Di laga 16 besar lainnya, klub wakil Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) juga maju ke babak 8 besar Liga Champions 2023-2024 usai menaklukan Real Sociedad dengan skor 2-1 pada pertandingan leg kedua di Reale Arena, dini hari WIB tadi.

Bintang PSG Kylian Mbappe juga memborong dua gol. Real Sociedad setelah berjuang keras sempat memperkecil ketinggalan lewat gol Mikel Merino di akhir laga.

PSG pun lolos ke babak perempat final dengan kemenangan agregat 4-1. Sebelumnya, pada laga leg pertama yang digekar di Paris, mereka menang dengan skor 2-0.

Harry Kane Pastikan Kemenangan Munchen

Bayern Munchen vs Lazio
Pemain Bayern Harry Kane melakukan selebrasi setelah mencetak gol pembuka timnya pada pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara FC Bayern Munich dan Lazio di stadion Allianz Arena di Munich, Jerman, Selasa, 5 Maret 2024. (Sven Hoppe/DPA via AP)... Selengkapnya

Butuh kemenangan untuk menjaga asa lolos ke fase selanjutnya, Bayern Munchen langsung menekan tamunya sejak awal laga. Namun, Lazio mampu meredam tekanan lawannya.

Setelah memperoleh peluang melalui Leroy Sane dan Jamal Musiala, Bayern akhirnya berhasil membuka keunggulan menit ke-39 lewat sundulan Harry Kane.

Jelang akhir babak pertama Munchen menambah keunggulan menjadi 2-0. Kali ini giliran Thomas Mueller mencetak gol lewat sundulan.

Masih belum puas dengan keunggulan agregat satu gol, Munchen terus mencoba mengendalikan permainan sejak awal babak kedua. Hasilnya, menit 66 Kane mencetak gol kedua setelah memanfaatkan bola liar di depan kotak penalti

Thomas Mueller juga nyaris membuat satu gol lagi pada menit 71. Namun, sepakannya dari dalam kotak penalti masih membentur tiang gawang. Hingga laga berakhir skor 3-0 untuk Munchen tak berubah.

Gol Sociedad Dianulir Wasit

Real Sociedad vs PSG
Kylian Mbappe dari PSG merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol kedua timnya pada pertandingan sepak bola leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Real Sociedad dan Paris Saint-Germain, di stadion Reala Arena di San Sebastian, Spanyol, Selasa, 5 Maret 2024. (Foto AP/Alvaro Barrientos)... Selengkapnya

PSG yang bertandang ke markas Real Sociedad bermain penuh percaya diri pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Laga baru berjalan 15 menit, mereka sudah unggul lewat aksi brilian Mbappe.

PSG tak mengendurkan serangan meski sudah unggul jauh agregat. Hasilnya, Mbappe sukses menggandakan keunggulan timnya pada menit ke-56.

Setelah satu gol ke gawang Gianluigi Donnarumma dianulir VAR, Merino mencetak gol hiburan bagi Sociedad di menit ke-89. Skor 2-1 untuk kemenangan PSG pun menjadi hasil akhir laga ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya