Ini Susunan Pemain Indonesia Dream Team vs Arsenal

Pelatih Arsene Wenger menempatkan lima pemain yang biasa menjadi starter sejak menit pertama

oleh thomas diperbarui 14 Jul 2013, 20:38 WIB
Diterbitkan 14 Jul 2013, 20:38 WIB
line-up-indonesia-arsenal-130714c.jpg
... Selengkapnya
Arsenal tetap tampil serius saat menghadapi Indonesia Dream Team di Stadion Gelora Bung Karno, Minggu (14/7) malam WIB, yang merupakan laga pertama Tur Pramusim mereka di Asia. The Gunners menurunkan banyak pemain pilarnya sejak menit awal.

Pelatih Arsene Wenger menempatkan lima pemain yang biasa menjadi starter sejak menit pertama yakni, Per Mertesacker, Kieran Gibbs, Mikel Arteta, Aaron Ramsey dan Theo Walcott. Posisi penjaga gawang dipercayakan kepada Lukas Fabianski. Dalam laga ini Arteta yang dipercaya sebagai kapten tim.

Sementara pelatih Indonesia Jacksen F. Tiago tetap menurunkan Boaz Salossa, yang dipercaya sebagai kapten, sejak awal meski sempat mengalami cedera ringan. Boaz akan mendukung striker Sergio van Dijk.

Victor Igbonefo, Muhammad Roby, Hasim Kipuw dan Ruben Sanadi mendapat tugas berat menghadang pemain Arsenal sebelum menembus gawang Kurnia Meiga.

Komposisi pemain tengah yang diturunkan Jacksen tetap sama seperti saat melawan timnas Belanda yakni Ahmad Jufrianto, Imanuel Wanggai dan Raphel Maitimo.

Susunan Pemain:

Indonesia Dream Team: Meiga, Sanadi, Igbonefo, Roby, Kipuw, Jufrianto, Wanggai, Maitimo, Kabes, Boaz, Van Dijk

Arsenal: Arsenal: Fabianski, Jenkinson, Miquel, Mertesacker, Gibbs, Arteta, Ramsey, Gnabry, Oxlade-Chamberlain, Walcott, Akpom

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya