Bursa transfer musim panas kali ini benar-benar menghadirkan banyak kejutan. Beberapa pemain terkenal pindah klub dengan nilai transfer yang sangat fantastis. Bahkan demi mewujudkan keinginannya memboyong Gareth Bale dari Tottenham Hotspur, Real Madrid sampai harus mengeluarkan uang sebesar 91 juta euro atau setara Rp 1,4 triliun.
Namun bursa transfer yang baru saja ditutup 2 September kemarin tak selamanya memiliki kisah keberhasilan klub-klub mendatangkan para pemain incarannya. Ada juga beberapa klub yang gagal mewujudkan kepindahan pemain yang sudah lama mereka taksir.
Kegagalan tersebut didasari karena beberapa hal. Selain faktor harga jual yang sulit dipenuhi, ada hal-hal lain yang juga berperan dalam kegagalan rencana transfer tersebut.
Berikut, Liputan6.com akan memberi ulasan tentang enam transfer pemain yang gagal terwujud.
1. Luis Suarez (Liverpool)
Klub peminat: Arsenal
Luis Suarez adalah pemain yang sangat diinginkan oleh manajer Arsenal, Arsene Wenger. Bahkan demi memboyong Suarez ke Emirates Stadium, Wenger sampai meminta pihak klub untuk menyediakan uang sebesar 60 juta pund atau setara Rp 1 triliun. Namun Arsenal hanya berani menyodorkan tawaran sebesar 40 juta pound atau Rp 713 miliar yang akhirnya ditolak oleh kubu The Anfield Gank.
Suarez sendiri sebenarnya memiliki keinginan untuk cabut dari Liverpool. Kegagalan The Reds dalam menembus kompetisi Eropa jadi alasan kenapa pemain kebangsaan Uruguay itu ingin meninggalkan tim yang telah dibelanya sejak Januari 2011 tersebut. Namun selain harga yang sulit dipenuhi Arsenal, bujuk rayu para pemain Liverpool rupanya juga mempengaruhi pada kegagalan transfer ini.
2. Wayne Rooney (Manchester United)
Klub peminat: Chelsea
Keputusan Manchester United menunjuk David Moyes sebagai manajer tim sempat membuat Wayne Rooney gelisah akan masa depannya. Dengan memanfaatkan keadaan tersebut, Chelsea langsung coba membujuk agar Rooney mau meninggalkan Old Trafford dan bergabung bersama mereka.
Uang sebesar 50 juta pound atau sekitar Rp 892 miliar sudah disiapkan Chelsea untuk mendatangkan sang pemain. Namun MU tetap ngotot tak ingin melepas Rooney di bursa transfer musim panas ini. Dukungan para fans MU agar Rooney tetap bertahan di Old Trafford akhirnya mampu membuat pemain berusia 27 itu sudi untuk tinggal lebih lama bersama kubu Setan Merah.
3. Leighton Baines (Everton)
Advertisement
Klub peminat: Manchester United
Kehadiran David Moyes di kursi manajer Manchester United jadi alasan dasar kenapa klub berjuluk Setan Merah tersebut ingin memboyong bek kiri Everton, Leighton Baines. Moyes yang awalnya menangani Everton ingin agar Baines bisa memperkokoh sektor kiri pertahanan MU dan ia sempat beberapa kali melayangkan tawaran agar keingiannya itu bisa terwujud.
Namun Everton tak memberi jalan MU untuk melakukan negosiasi. Dengan tegas, klub berjuluk The Toffees itu selalu menolak rayuan-rayuan yang dilontarkan klub jawara Liga Premier musim 2012/2013 tersebut.
4. David Luiz (Chelsea)
Klub peminat: Barcelona
Barcelona sangat sibuk mencari pemain yang bisa menggantikan peran Carles Puyol di lini belakang. Dari sekian banyak pilihan, El Barca akhirnya lebih fokus untuk mengejar tanda tangan bek Chelsea asal Brasil, David Luiz.
Barca sempat beberapa kali mengajukan tawaran. Mereka pernah menyodorkan uang 30-40 juta pound (Rp 535-713 miliar) yang tetap ditolak oleh kubu The Blues.
Klub yang kini dilatih oleh Gerardo Martino tersebut coba mengalihkan bidikan pada Thiago Silva (PSG), Jan Vertonghen (Tottenham Hotspur), Daniel Agger (Liverpool), dan Thomas Vermaellen (Arsenal). Namun tak satupun dari pemain-pemain itu yang hadir di markas Barca, Estadio Nou Camp.
5. Robert Lewandowski (Borussia Dortmund)
Klub peminat: Bayern Muenchen
Setelah tampil mengagumkan di musim lalu, Robert Lewandowski justru ingin meninggalkan klub yang telah membesarkan namanya, Borussia Dortmund. Oleh media-media di Eropa, Lewandowski disebut-sebut bakal ditampung oleh Bayern Muenchen, klub yang merupakan rival terbesar Dortmund di Bundesliga.
Namun karena bujuk rayu manajemen Dortmund, Lewandowski akhirnya mau mengubah keputusannya. Ia rela bertahan hingga kontraknya berakhir pada Juni 2014 mendatang.
6. Radja Nainggolan (Cagliari)
Klub peminat: Inter Milan dan Juventus
Pemain kebangsaan Belgia keturunan Indonesia, Radja Nainggolan mampu mencuri perhatian klub besar Italia seperti Inter Milan dan Juventus. Oleh dua klub tersebut, Nainggolan kabarnya pernah menjalani proses negosiasi secara personal. Namun karena beberapa hal, negosiasi tersebut menemui jalan buntu dan sang pemain akhirnya tetap bertahan bersama Cagliari.
Inter lebih dulu melancarkan pendekatan pada Nainggolan. Tapi akhirnya sang pemain gagal mendarat karena kondisi keuangan mereka yang tak juga membaik. Juventus kemudian bergerak cepat di penghujung bursa transfer. Namun klub berjuluk Si Nyonya Tua tersebut juga gagal setelah Cagliari mematok sang pemain dengan harga yang terlampau tinggi. (bek)
Advertisement
Baca juga:
* <a href="http://bit.ly/1cDWKzC">Gara-gara Ba, Arsenal Marah Besar kepada Chelsea</a>
* <a href="http://bit.ly/1ecMyjl">Soal Oezil, Spurs Marah Besar</a>
* <a href="http://bit.ly/17J8peb">Wesley Sneijder Lecehkan Liverpool</a>
* <a href="http://bit.ly/17LZhbF">MU Resmi Dapatkan Pemain Berbakat FC Zurich</a>
* <a href="http://bit.ly/14hMFZe">Galatasaray Bajak `Ronaldo Baru`dari Chelsea</a>
* <a href="http://bit.ly/1ecNLan">Deretan Pemain dengan Transfer Termahal: Jaminan Gelar Juara!</a>
* <a href="http://bit.ly/14oUcA2">Mike Tyson: Aku Benar-Benar Sudah Melarat. Bangkrut!</a>