Tottenham Hotspur tak menurunkan semua pemain intinya di laga versus Anzhi Makhachkala, Kamis (3/10/2013) malam WIB. Tiga pemain yang biasanya duduk di bangku cadangan yakni Younes Kaboul, Vlad Lulian Chiriches, dan Ezekiel Fryers dipilih manajer Andre Villas-Boas untuk bermain sejak menit pertama.
Sisanya, Tottenham mengandalkan pemain yang sudah biasa ditempatkan di skuat inti. Namun ada perubahan di lini depan. Roberto Soldado yang biasanya jadi pilihan utama, kini dicadangkan. Sebagai gantinya, Villas-Boas menurunkan Jermaine Defoe.
Sementara di kubu lawan, pelatih Gadzi Gadzhiev memilih mengandalkan tiga pemain yang berperan sebagai striker. Namun tak semuanya ditempatkan berderetan di lini depan.
Di laga ini, Tottenham berambisi melanjutkan catatan positifnya. Dari lima laga terakhir, mereka belum sekali pun menelan kekalahan. Sementara Anzhi, di lima laga terakhir mereka belum pernah menang. Jika Tottenham menang, mereka akan semakin mengukuhkan posisi puncak klasemen grup K. Tapi andai Tottenham kalah, posisi mereka bisa diambil alih oleh Anzhi.
Susunan pemain:
Anzhi (4-2-3-1): Pomazan; Angbwa, Adeleye, Tagirbekov, Ewerton; Akhmedov, Jucilei; Razak, Serderov, Solomatin; Abdulavov
Cadangan: Gadzhibekov, Grigalava, Gatagov, Traore, Kerzhakov, Eshchenko, Demidov
Tottenham (4-4-2): Lloris; Walker, Kaboul, Chiriches, Fryers; Holtby, Sandro, Dembele, Lamela, Chadli, Defoe
Cadangan: Friedel, Naughton, Dawson, Kane, Sigurdsson, Eriksen, Soldado
Soldado Disimpan, Tottenham Andalkan Tiga Pemain Cadangan
Dalam laga melawan Anzhi, tiga pemain cadangan yakni Kaboul, Chiriches, dan Fryers diturunkan sejak menit pertama.
diperbarui 03 Okt 2013, 22:22 WIBDiterbitkan 03 Okt 2013, 22:22 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Taipan Properti Vietnam yang Dihukum Mati Karena Korupsi Rp429 Triliun Minta Keringanan Hukuman
Tata Juliastrid Ungkap Aksinya yang Memukau Penonton Saat Raih Gelar Miss Cosmo 2024, Bawakan Lagu dan Tarian Bali
Jadwal Liga Champions, Kamis 28 November 2024: Siaran Langsung SCTV dan Vidio
Kenali Surat Suara Pilkada 2024, Jangan Salah Coblos!
Lowongan Kerja Yakult Indonesia Persada 2024, Lulusan SMA/SMK Bisa Daftar!
7 Potret Pesona Yasmin Napper Pamer Muka Bantal, Menawan Blasteran Kanada
Pilkada Serentak: 312 TPS di Sukabumi Terkendala Jaringan Internet
255 Warga Binaan Lapas Sukamiskin Ikut Memilih di Pilkada 2024
Libur Pilkada 2024 Rabu 27 November, Ganjil Genap Jakarta Tak Berlaku Hari Ini
Polres Jaksel Jadwalkan Pemeriksaan Lolly Putri Nikita Mirzani Terkait Dugaan Pelecehan dan Aborsi
Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Ungkap Tantangan yang Menghadang Indonesia di Masa Depan
Top 3: Kementan Buka Lowongan Petani Milenial 2024 Gaji Rp 10 Juta per Bulan