Kemampuan Mario Balotelli sebagai seorang striker rupanya menyihir perhatian legenda sepakbola Italia, Paolo Rossi. Seperti dikutip dari Goal, Rossi menyatakan bahwa Balotelli memiliki bakat hebat yang bisa memberi dampak positif bagi Timnas Italia.
"Balotelli memiliki karakter yang menyulitkan. Tapi Anda tidak punya pilihan selain harus menerimanya. Anda dapat mengharapkan hal-hal yang luar biasa dari pemain seperti dia karena dia adalah orang yang sangat berbakat," ucap Rossi.
"Anda dapat mengharapkan perilaku rasional dari pemain yang kurang berbakat, tapi kami membutuhkan pemain seperti Balotelli. Anda perlu pemain hebat untuk memenangkan trofi penting. Mario selalu melakukan dengan baik saat bersama tim nasional," tambah mantan pemain Juventus dan AC Milan tersebut.
Balotelli memang masih jadi pilihan utama di lini depan Timnas Italia. Dengan skuat Gli Azzurri, pemain berjuluk Super Mario itu sudah mengoleksi 13 gol dari 34 penampilannya di ajang resmi.
"Saya pikir sedikit demi sedikit dia tumbuh lebih dewasa. Ia pergi melewati situasi yang sulit dan saya pikir itu yang membuatnya dewasa. Dia bukan anak kecil lagi," ucap Rossi.
"Menurut saya, banyak yang bisa diberikan olehnya. Dia pemain penting bagi tim nasional dan kita bergantung kepadanya," tutup Rossi.
Rossi sendiri pernah merasakan masa kejayaan bersama Timnas Italia. Pada 1982 lalu, ia sukses mengantarkan negaranya juara di ajang Piala Dunia. Berkat prestasinya tersebut, ia berhasil memboyong trofi Ballon d'Or di tahun yang sama. (Van)
Baca juga:
Betah di Anfield, Sturridge Ungkap Perasaanya Saat di Chelsea
Mau Datangkan Barca ke Indonesia, Ini Harganya
MU Terancam Eksodus Pemain
Ini Sosok di Balik Kemenangan Chelsea Atas City
Arsenal Incar Bintang AC Milan?
"Balotelli memiliki karakter yang menyulitkan. Tapi Anda tidak punya pilihan selain harus menerimanya. Anda dapat mengharapkan hal-hal yang luar biasa dari pemain seperti dia karena dia adalah orang yang sangat berbakat," ucap Rossi.
"Anda dapat mengharapkan perilaku rasional dari pemain yang kurang berbakat, tapi kami membutuhkan pemain seperti Balotelli. Anda perlu pemain hebat untuk memenangkan trofi penting. Mario selalu melakukan dengan baik saat bersama tim nasional," tambah mantan pemain Juventus dan AC Milan tersebut.
Balotelli memang masih jadi pilihan utama di lini depan Timnas Italia. Dengan skuat Gli Azzurri, pemain berjuluk Super Mario itu sudah mengoleksi 13 gol dari 34 penampilannya di ajang resmi.
"Saya pikir sedikit demi sedikit dia tumbuh lebih dewasa. Ia pergi melewati situasi yang sulit dan saya pikir itu yang membuatnya dewasa. Dia bukan anak kecil lagi," ucap Rossi.
"Menurut saya, banyak yang bisa diberikan olehnya. Dia pemain penting bagi tim nasional dan kita bergantung kepadanya," tutup Rossi.
Rossi sendiri pernah merasakan masa kejayaan bersama Timnas Italia. Pada 1982 lalu, ia sukses mengantarkan negaranya juara di ajang Piala Dunia. Berkat prestasinya tersebut, ia berhasil memboyong trofi Ballon d'Or di tahun yang sama. (Van)
Baca juga:
Betah di Anfield, Sturridge Ungkap Perasaanya Saat di Chelsea
Mau Datangkan Barca ke Indonesia, Ini Harganya
MU Terancam Eksodus Pemain
Ini Sosok di Balik Kemenangan Chelsea Atas City
Arsenal Incar Bintang AC Milan?