Waspada Hoaks Undian Kemerdekaan RI Mencatut Bank, Simak Daftarnya

Maraknya penipuan berkedok undian berhadiah dengan mengatasnamakan bank membuat masyarakat perlu waspada. Artikel ini akan mengulas daftar bank yang sering dijadikan bahan hoaks program undian berhadiah, serta tips untuk menghindari penipuan.

oleh Pebrianto Eko Wicaksono diperbarui 21 Agu 2024, 19:00 WIB
Diterbitkan 21 Agu 2024, 19:00 WIB
Tangkapan layar klaim program Bank BJB festival poin berhadiah untuk memperingati HUT RI
Tangakapan layar klaim program Bank BJB festival poin berhadiah untuk memperingati HUT RI.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta- Seiring berkembangnya teknologi, penipuan berbasis digital semakin marak. Salah satu modus operandi yang sering digunakan adalah dengan mengatasnamakan program undian berhadiah dari lembaga keuangan, khususnya bank.

Perlu diingat tidak semua program undian yang mengatasnamakan bank adalah asli. Banyak di antara mereka hanyalah hoaks yang dirancang untuk mencuri data pribadi dan uang korban.

Cek Fakta Liputan6.com pun telah mengungkap beragam hoaks tentang program undian berhadiah dari bank dengan mengusung tempa memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia.

Berikut daftar bank yang dijadikan bahan hoaks seputar program undian bertemakan hari kemerdekaan Republik Indonesia.

Bank BJB Festival Poin Berhadiah Peringati HUT RI

Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim program Bank BJB festival poin berhadiah untuk memperingati Hari Ulang Tahun Kemeredekaan Republik Indonesia (HUT RI), informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 15 Agustus 2024.

Klaim program Bank BJB festival poin berhadiah untuk memperingati HUT RI berupa tulisan sebagai berikut.

"Hallo Hallo sobat BJB..!!

Dalam Rangka Memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Negara Republik Indonesia Bank BJB Mengadakan Program Festival Point Berhadiah..

Yuk ikuti program Undian FESTIVAL BERHADIAH Bank BJB khusus yang sudah Terdaftar Di Mobile Banking Bank BJB..

Pendaftaran secara Gratis..!!

Sobat bisa memenangkan HADIAH GRAND PRIZE dan hadiah lain nya.

Buruan daftar sekarang dengan cara Klik DAFTAR di bawah ini ⬇️⬇️"

Informasi tersebut disertai dengan tautan yang diklaim sebagai formulir pendaftaran festival poin berhadiah untuk memperingati HUT RI.

Berikut tautannya.

"https://e.ib-co.my.id/digi.bjb/?fbclid=IwY2xjawExG6RleHRuA2FlbQIxMQABHe6tMrxV6UzJL4wWEmw5FLLPNYHhmkHuMDBKpT0yKvbqyoArxdJdG4w_tQ_aem_YHM7j7BYLuIVf5m-HghdMw"

Jika klik tautan tersebut mengarah pada halaman yang menampilkan formulir online yang diklaim sebagai aktivasi undian berhadiah Bank BJB. Formulir tersebut meminta nomor handphone terdaftar, 18 digit nomor kartu ATM, masa berlaku kartu dan pin ATM.

Benarkah program Bank BJB festival poin berhadiah untuk memperingati HUT RI? Simak hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com dalam halaman berikut ini.....

 

BRI Bagikan Kupon Undian Sambut Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia

Cek Fakta Liputan6.com mendapati klaim BRI bagikan kupon undian menyambut ulang tahun kemerdekaan Indonesia, informasi tersebut diunggah salah satu akun Facebook, pada 8 Agustus 2024.

Klaim BRI bagikan kupon undian menyambut ulang tahun kemerdekaan Indonesia berupa tulisan sebagai berikut.

"Menyambut Ulang Tahun kemerdekaan INDONESIA!!

BRImo Mengadakan Undian Berhadiah Milyaran Rupiah !!

Ayokk Cetak dan Ambil Kupon mu sekarang untuk memenangkan Undian Berhadiah BRl.

Khusus pengguna BRImo.

Klik Daftar

#BRImo #BRImopoin #BRImosemuabisa"

Informasi tersebut menyertakan tautan yang diklaim sebagai formulir pendaftaran untuk mendapat kupon undian hadiah dari BRI, berikut tautannya "\http://hoytrkupon.wsi.web.id/".

Benarkah BRI bagikan kupon undian menyambut ulang tahun kemerdekaan Indonesia? Simak hasil penelusuran Cek Fakta Liputan6.com dalam halaman berikut ini....

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Melawan hoaks sama saja melawan pembodohan. Itu yang mendasari kami membuat Kanal Cek Fakta Liputan6.com pada 2018 dan hingga kini aktif memberikan literasi media pada masyarakat luas.

Sejak 2 Juli 2018, Cek Fakta Liputan6.com bergabung dalam International Fact Checking Network (IFCN) dan menjadi partner Facebook. Kami juga bagian dari inisiatif cekfakta.com. Kerja sama dengan pihak manapun, tak akan mempengaruhi independensi kami.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan di email cekfakta.liputan6@kly.id.

Ingin lebih cepat mendapat jawaban? Hubungi Chatbot WhatsApp Liputan6 Cek Fakta di 0811-9787-670 atau klik tautan berikut ini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya