Citizen6, Yogyakarta Organisasi Future Leader Summit (FLS) menggelar roadshow di Jogya Digital Valley, Jalan Kartini 7, Sagan, Yogyakarta. Yogyakarta adalah kota kedua setelah Semarang dari 8 kota yang akan dikunjungi.
Acara roadshow yang digelar pada Jumat 28 Maret 2014 kemarin ini dalam rangka sosialisasi kegiatan Future Leader Summit yang akan diadakan di Semarang pada 16-18 Mei 2014 yang akan datang dengan tema kontribusi diri untuk bangsa.
Roadshow ini diikuti sebanyak 150 orang peserta dari universitas dan komunitas yang ada di Yogyakarta. Acara dimulai pada pukul 14.00 WIB sampai dengan pukul 17.00 WIB.
Acara dimulai dengan sambutan dari Saga Ikranegara, selaku pengelola Jogja Digital Valley, dan selanjutnya sesi diskusi dan tanya jawab dengan Tika Yusuf yang merupakan narasumber utama dalam diskusi ini.
Di sela-sela diskusi, Tika Yusuf tidak segan mengajak para peserta untuk menyanyikan lagu Hari Merdeka di awal diskusi dan menyanyikan lagu Bagimu Negeri di akhir diskusi.
Pada kesempatan yang sama, Direktur Komunikasi Future Leader Summit Arfika Pertiwi Putri mengemukakan, kontribusi untuk bangsa tidak harus dilakukan dalam hal besar tetapi dimulai dari hal-hal yang kecil untuk tujuan yang besar.
Tidak ada batasan umur untuk memberikan kontribusi untuk bangsa, siapapun dapat melakukan bagi yang berjiwa muda dan mempunyai semangat untuk memberikan kontribusinya terhadap bangsa. (mar)
Penulis
Uray Dewi Utami (Mahasiswa Public Relations ASMI Santa Maria Yogyakarta)
Yogyakarta, dewi_uxxx@yahoo.com
Baca juga:
Hari Pahlawan, FLS Kunjungi Rumah Veteran
Menulis Bertopik ke-11 : Apa Arti Pemilu Bagimu?
Yuk, Promosikan Artikel Blog Kamu di Citizen6
Disclaimer:
Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.
Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.
Mulai Rabu 19 Maret 2014 sampai dengan 3 April 2014, Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan tema "Apa Arti Pemilu Buatmu". Ada hadiah utama LinkSys Smart Wi-Fi Router untuk satu pemenang dan merchandise spesial untuk 5 tulisan terpilih. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini.
Kontribusi untuk Bangsa di Roadshow FLS
Organisasi Future Leader Summit (FLS) menggelar roadshow di Jogya Digital Valley, Sagan, Yogyakarta.
diperbarui 29 Mar 2014, 09:25 WIBDiterbitkan 29 Mar 2014, 09:25 WIB
Organisasi Future Leader Summit (FLS) menggelar roadshow di Jogya Digital Valley, Sagan, Yogyakarta.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
3 Kandidat Bek Kiri yang Bisa Direkrut Manchester United di Era Ruben Amorim
BNPB Pastikan Kebutuhan Dasar Korban Erupsi Gunung Lewotobi Terpenuhi
Profil Singkat Paslon Pilgub Aceh 2024 dan Partai Pengusungnya
Dukungan Ikatan Alumni Geologi ITB untuk Eksplorasi dan Pengembangan SDA di Hulu
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah sebagai Tersangka
Hasil Liga Inggris Southampton vs Liverpool: Susah Payah Bungkam Penghuni Dasar Klasemen, The Reds Tinggalkan Manchester City
Saksikan Live Streaming Liga Inggris Ipswich vs Manchester United 24 November 2024, Segera Dimulai
Industri Batu Bara di Zona Inti KCBN Muarajambi
Vidio dan Bein Sports Gelar Nobar F1 Las Vegas di Jakarta, Meriah Diikuti Ratusan Penggemar
Tolong Niatkan Ini saat akan Ngaji, agar Peroleh Predikat Mulia Kata Ustadz Adi Hidayat
Ternyata Batang Singkong Bisa Gantikan Batu Bara
Hasil China Masters 2024: Kejutan Sabar/Reza Terhenti di Final