The Muse, Penyanyi Jalanan yang Tunanetra dari Bojonggede

Semua personel dari The Muse adalah tunanetra, terdiri atas lima orang

oleh Liputan6 diperbarui 23 Nov 2016, 11:30 WIB
Diterbitkan 23 Nov 2016, 11:30 WIB

Liputan6.com, Jakarta Jika hadir di Car Free Day berbagai macam kegiatan akan menghiasinya, selain untuk berolahraga tentunya. Salah satu yang saya temui kemarin (30/10) ada pertunjukan dari grup The Muse yang berasal dari Bojonggede, Bogor.

Semua personel dari The Muse adalah tunanetra, terdiri atas lima orang. Dua orang vokalis, yakni Tin dan Mufi; dua orang gitaris, Eko dan Heru, dan pemain bass Miskam. Tak henti mereka menyanyikan berbagai lagu dari penyanyi Indonesia seperti tidak ada lelahnya.

Mereka memang sedang mempertontonkan kebolehan mereka di CFD ini, apakah ada yang nonton atau tidak mereka tetap bermain. Vokalis bergantian antara Mufi dan Tin menyanyikan lagu lagunya, sehingga penampilan tetap terjaga.

Selengkapnya

Pengirim:

Dudi

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya