Potret Penampilan Kurir Super Fashionable, Bikin Warganet Melongo

Seorang kurir baru-baru ini mampu menarik perhatian warganet karena penampilannya yang fashionable.

oleh Ignatia Ivani diperbarui 16 Jul 2021, 12:22 WIB
Diterbitkan 16 Jul 2021, 12:22 WIB
Potret Penampilan Kurir Super Fashionable, Bikin Warganet Melongo
Seorang kurir tampil lebih trendi curi perhatian pengguna jalan (@baebygrey/tiktok.com)

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa waktu lalu, para kurir kerap menjadi korban makian seorang konsumen lantaran ketidaktahuan pelanggan atas prosedur yang berlaku.

Usai banyak drama yang dilalui, kini nampak salah seorang kurir tampil lebih trendi hingga mencuri perhatian pengguna jalan saat di lampu merah.

Hal ini dialami oleh seorang perempuan yang dibuat heran dan terpukau melihat penampilan kurir yang berbeda dari biasanya. Melalui unggahan akun Tiktok @baebygrey, wanita itu memperlihatkan bagaimana penampilan kurir yang atraktif. 

Nampak dari video tersebut kurir itu seseorang yang melek merek-merek ternama. Itu terlihat dari pakaian dan sepatu yang dipakainya saat mengantarkan pesanan ke tempat tujuan

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Niat ingin mengejar

Potret Penampilan Kurir Super Fashionable, Bikin Warganet Melongo
Seorang kurir tampil lebih trendi curi perhatian pengguna jalan (@baebygrey/tiktok.com)

Karena penasaran, perempuan itu berniat mengejar kurir itu, ironisnya upaya itu gagal.

Tak main-main, kurir itu mengenakan jaket bermerek Gucci, sementara sepatu yang digunakan membawa nama Nike Jordan. Bagaimana tidak heran, kedua brand yang dipakainya dikenal dengan harga yang fantastis. 

"Dari penampilannya sih cool ya," ujarnya dalam narasi tersebut. 

Di sela-sela perjalanannya, pria itu nampak menikmati sekali sembari menghisap vape. 

Gaya penampilan kurir yang fashionable

@baebygrey

TOLONG INFO SI BABANG INI SIAPA WOI!!! dari belakang aja udh buat dada aing jedarjedor😩😿

♬ Kamu jelek tapi ngangenin - Mas Paijo

Respons Warganet

FOTO: Layanan Ekspedisi di Tengah Pandemi COVID-19
Petugas mengemas barang costumer yang akan dikirim melalui jasa ekspedisi JNE di Tomang, Jakarta, Selasa (29/12/2020). Penggunaan jasa ekspedisi atau kurir meningkat hingga 85 persen selama pandemi COVID-19. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Unggahan video penampilan kurir yang fashionable menarik perhatian warganet. Tak sedikit dari mereka yang mencurigai pekerjaan kurir hanya samarannya saja.

Hingga kini, video tersebut telah mendapat lebih dari 61 ribu kali tayang.

"Wahh jangan² dia nyamar tapi lupa ganti sepatu wkwk," tulis akun @Cayangg ALICE.

"Menunjukkan org berada tp merendah," balas akun @Scorpio. 

"Big boss turun tangan buat kirim paket wkwkwkwkwk," sahut akun @Andrew.

"Positif thinking aja, mungkin itu paket yg ga keanter terus dia pake dulu," tutur akun @Yoga Chanel. 

"Kurir klo pas banyak promo gajinya gak sepele anjir," ungkap akun @Irvan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya