Tanggapan Justin Timberlake Terhadap Pengakuan Britney Spears yang Lakukan Aborsi

Di tengah pengakuan mengejutkan Britney Spears, sebuah sumber mengatakan bahwa Justin Timberlake memiliki fokus kepada keluarganya.

oleh Camelia diperbarui 19 Okt 2023, 17:27 WIB
Diterbitkan 19 Okt 2023, 13:00 WIB
Tanggapan Justin Timberlake Terhadap Pengakuan Britney Spears yang Lakukan Aborsi
Tanggapan Justin Timberlake Terhadap Pengakuan Britney Spears yang Lakukan Aborsi (AFP PHOTO/Lucy Nicholson)

Liputan6.com, Jakarta - Penyanyi Britney Spears mengungkap beberapa fakta mengejutkan dalam memoarnya yang berjudul The Woman in Me, salah satunya mengenai hubungan asmaranya dengan sang mantan, Justin Timberlake.

Dilansir People, Kamis (!9/10/2023), Britney Spears mengaku pernah hamil anak Justin namun sayangnya bayi tersebut harus diaborsi lantaran sang kekasih saat itu menganggap belum siap untuk menjadi ayah. 

Justin Timberlake sendiri belum mengeluarkan tanggapan resmi terhadap buku Woman in Me karya Britney Spears, tetapi sumber mengatakan, sebelum kejutan besar yang diungkapkan oleh People sebelum peluncurannya, personel NSYNC itu agak takut akan peluncurannya. 

“Justin tidak akan senang,” kata seorang sumber kepada Us Weekly, mengisyaratkan bahwa Spears “mengejarnya dengan keras.” 

Tapi bukan niat Britney untuk memojokkan siapapun. Dia hanya akan menyampaikan fakta dari sudut pandangnya,” tambah sumber ketiga. 

Memang, hal itu sejalan dengan apa yang diungkapkan sumber lain. “[Justin] sangat penasaran dengan apa yang akan diungkapkan dari hubungan mereka,” salah satu sumber menjelaskan kepada Page Six

Yang lain mengatakan bahwa buku itu bukanlah penghapusan siapa pun. “Inilah akhirnya Britney mendapatkan kesempatan untuk menceritakan kisah pemberdayaannya dan tidak lebih dari itu,” kata mereka.

Sumber mengatakan kepada Entertainment Tonight bahwa fokus utama Justin adalah keluarganya. 

“Justin fokus pada keluarganya sendiri dan berusaha untuk tidak menyibukkan diri dengan memoar Britney,” kata sumber itu. 

“Dalam beberapa tahun terakhir, Justin berusaha mendukung Britney dari jarak jauh. Mereka sudah lama berkencan, tapi dia masih menghormatinya. Justin dan Jessica hanya ingin semua orang tumbuh dan berkembang daripada terus mengungkit masa lalu.”

Pengakuan Britney Terkait Aborsi

Penyanyi pop, Britney Spears menghadiri premier film "Once Upon a Time in Hollywood" di TCL Chinese Theatre pada 22 Juli 2019. (VALERIE MACON / AFP)
Penyanyi pop, Britney Spears menghadiri premier film "Once Upon a Time in Hollywood" di TCL Chinese Theatre pada 22 Juli 2019. (VALERIE MACON / AFP)

Sejauh ini pengungkapan terbesar dalam The Woman in Me, Britney mengungkapkan bahwa dia sedang mengandung bayinya selama hubungan tersebut, tetapi mereka memutuskan untuk melakukan aborsi. 

“Saya sangat mencintai Justin. Saya selalu mengharapkan kita untuk memiliki keluarga bersama suatu hari nanti. Ini jauh lebih awal dari yang saya perkirakan,” tulisnya.

“Tapi Justin jelas tidak senang dengan kehamilannya. Dia mengatakan kami belum siap untuk memiliki bayi dalam hidup kami, karena kami masih terlalu muda.” 

Ikon pop tersebut mengakui bahwa dia setuju untuk tidak memiliki bayi tetapi tampaknya menyesali keputusan yang mereka buat lebih dari 20 tahun yang lalu. 

“Saya tidak tahu apakah itu keputusan yang tepat. Jika itu diserahkan kepada saya sendiri, saya tidak akan pernah melakukannya,” ungkapnya. 

“Namun Justin sangat yakin bahwa dia tidak ingin menjadi seorang ayah.”

Britney Mengungkap Bagaimana Mereka Berbagi Ciuman Pertama

Britney Spears dan Justin Timberlake pada 2001. (AP Photo/Mark J. Terrill, File, File)
Britney Spears dan Justin Timberlake pada 2001. (AP Photo/Mark J. Terrill, File, File)

Soal Justin, Britney juga mengungkap bagaimana mereka berbagi ciuman pertama. Bersama Justin, Britney bergabung dengan The All-New Mickey Mouse Club ketika dia berusia 11 tahun pada tahun 1992. 

Dia menggambarkannya sebagai “Impian seorang anak-anak sungguh menyenangkan, terutama untuk anak seperti saya. Tapi itu juga merupakan kerja keras yang luar biasa kami melakukan koreografi tiga puluh kali sehari, berusaha menyempurnakan setiap langkah.” 

Meskipun dia mengungkapkan bahwa di balik layar, ada awal dari hubungannya dengan lawan mainnya Justin Timberlake. “[Suatu kali] saat menginap, kami bermain Truth or Dare, dan seseorang menantang Justin untuk menciumku. Lagu Janet Jackson diputar di latar belakang saat dia membungkuk dan menciumku.”

Britney Spears Diduga Beri Petunjuk soal Aborsi Anak Justin Timberlake lewat Lagu Everytime, Warganet Geger dan Terenyuh

Justin Timberlake dan Britney Spears pada 2002. (AP Photo/Chris Gardner, File)
Justin Timberlake dan Britney Spears pada 2002. (AP Photo/Chris Gardner, File)

Pengakuan Britney Spears bahwa sekitar dua dekade lalu pernah menggugurkan buah hatinya dengan Justin Timberlake, menarik perhatian publik. Apalagi dalam pengakuannya ia mengatakan sebenarnya merasa terpaksa melakukan aborsi.

Setelah pengakuan tersebut, warganet kemudian teringat dengan satu lagu lama milik Britney Spears: “Everytime.” Tak sedikit yang meyakini bahwa lagu dan video klip yang rilis pada 2003 tersebut sebenarnya ditujukan untuk janin yang telah digugurkannya.

Sebelumnya, banyak yang menduga bahwa lagu ini ditujukan untuk mantan  kekasihnya, Justin Timberlake. Namun selama ini Britney memang tak pernah mengungkap untuk siapa lagu ini ditujukan.

Dalam video klip tersebut, Britney Spears diperlihatkan tengah menghadapi  tekanan dari publik dan juga hubungan asmaranya, dan kemudian tenggelam di bathtub.

Kemudian Britney yang berpakaian putih-putih terlihat berjalan di rumah sakit, menyaksikan seorang bayi yang baru dilahirkan. Di bagian pengujung video klip, dengan wajah sendu sang penyanyi menatap wajah ibu tersebut yang dengan bayi merahnya.

Lirik lagu ini juga berisi pesan yang mengharukan. Simak petikannya:

Selengkapnya...

Infografis Tips Cari Cinta di Aplikasi Kencan Online
Infografis Tips Cari Cinta di Aplikasi Kencan Online. (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya