Liputan6.com, Jakarta Di Mesir, buku bukan hanya bisa diakses non disabilitas, karena tersedia buku masak yang dapat diakses tunanetra.
Dilansir dari The National News, Buku 'Gowa El7alla', ditulis dalam huruf braille, berisi resep dan instruksi yang hanya berfokus pada empat indera utama tunanetra, yaitu sentuhan, penciuman, pendengaran, dan rasa.
Baca Juga
Dorong Keberagaman Atlet di Dunia Olahraga, Kemenpora dan Yayasan Berdaya Menembus Batas Resmikan Forpodis
Tiktoker Penyandang Disabilitas di Thailand Bank Leicester Meninggal Dunia Usai Dicekoki Miras
Nina Nugroho Kisahkan Pengalaman Unik dan Inspiratif Kolaborasi dengan Desainer Difabel Salwa Tanara
Â
Advertisement
Simak Video Berikut Ini:
tunanetra mandiri
Jadi, warga Mesir dengan gangguan penglihatan serta tunanetra sekalipun bisa mengakses buku resep masak tersebut.
"Yang penting tujuan dari buku ini yaitu memberikan kesempatan bagi setiap pria dan wanita dengan gangguan penglihatan untuk memasuki dapur dan mulai mandiri. Dengan demikian, mereka bisa mempersiapkan resep masak sendiri dengan diri mereka sendiri tanpa perlu meminta bantuan keluarga mereka," kata Eman El Husseini dalam video dari The National News.
Â
Advertisement
Instruksi khusus
Dengan demikian pula, mereka bisa memiliki kesempatan untuk memulai kehidupan berkeluarga maupun membentuk rumah tangga dan menjalankan tugasnya
Pada buku terdapat resep Arab dan instruksi khusus dengan memfokuskan pada indra sentuhan, penciuman, pendengaran, dan perasa. Misalnya, daripada melihat air mendidih di panci, pengguna diminta untuk menunggu dan mendengar suara gelembung mendidih.
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19.
Advertisement