7 Kebiasaan Merusak Pakaian yang Tanpa Sadar Dilakukan

7 Kebiasaan yang tanpa sadar bisa merusak pakaian Anda.

oleh Ivana Sitanggang diperbarui 09 Okt 2016, 07:00 WIB
Diterbitkan 09 Okt 2016, 07:00 WIB
Menyimpan Pakaian
7 Kebiasaan yang tanpa sadar bisa merusak pakaian Anda.

Liputan6.com, Jakarta Merawat pakaian terkadang tidak menjadi prioritas seseorang. Sama hal dengan merawat pakaian dalam, ternyata membutuhkan beberapa trik agar busana tahan lebih lama.

Memilih teknik pencucian yang sesuai adalah salah satu cara efektif untuk menjaga bentuk dan material baju terjaga. Tapi selain itu, seperti dilansir dari Huffingtonpost.com, Kamis (610/2016), cara Anda menyimpan pakaian juga amat berpengaruh.

Berikut 7 kesalahan menyimpan pakaian yang biasa dilakukan, sehingga pakaian tidak bertahan lama.

1. Menggunakan gantungan yang salah

Banyak orang yang menghabiskan banyak uang untuk membeli baju, namun menyimpan dengan gantungan yang tidak berkualitas. Padahal, tiap gantungan memiliki fungsi yang berbeda.

Contohnya, gunakan gantungan yang tipus untuk menyimpan blus dan gaun yang tidak membutuhkan banyak ruang di lemari. Untuk jaket pria dan jas, gunakan gantungan yang besar dengan bagian pundak yang lebar.

2. Menumpuk semua baju di lemari

Jika Anda menyimpan pakaian Anda dengan cara menumpuk dan memaksa masuk semua baju di dalam lemari, baju akan cepat rusak. Sebaiknya, pilih baju yang sudah lama tidak dipakai dan coba sumbangkan. Untuk baju yang menghabiskan banyak ruang seperti jaket, simpan di kotak kedap udara.

Cara Menyimpan Pakaian

3. Menggantung sweater

Sebaiknya, jangan menggantung sweater dan juga kemeja. Karena berat dari baju akan merenggangkan bagian pundak baju. Lebih baik, lipat dan simpan sweater dengan cara ditumpuk.

4. Menggantung semua baju

Kaus kaki, bra, baju olahraga, semua yang harusnya disimpan di laci sebaiknya dilipat rapi. Lemari yang ideal seharusnya memiliki area menggantung dan area untuk pakaian yang ditumpuk.

Trik Agar Baju Tahan Lama

5. Mengacuhkan baju lama

Baju yang sudah lama tidak dipakai sebaiknya disimpan di lemari yang berbeda. Dan jangan lupa untuk menyimpan pakaian tersebut dengan cara digulung, bukan dilipat. Pakaian yang dilipat dalam waktu lama akan meninggalkan garis lipatan.

6. Terlalu sering dry clean

Dry clean dapat mempersingkat umur baju. Lebih baik, gunakan baju beberapa kali sebelum memutuskan dry clean, jika baju tidak terlalu kotor.

7. Menyimpan baju di kantong dry clean

Plastik dry clean yang biasa membungkus baju dari binatu sebaiknya dibuka ketika ingin menyimpan di lemari. Karena, baju yang lewat proses dry clean lebih lembap sehingga Anda harus membuka plastiknya agar sirkulasi udara tidak terperangkap di dalam plastik.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya