Heboh Makeup Laudya Cynthia Bella, Sang MUA Akhirnya Buka Suara

Berikut postingan Mercia Dewi yang membagikan detai makeup Laudya Cynthia Bella saat hari pernikahannya.

oleh Meita Fajriana diperbarui 12 Sep 2017, 12:00 WIB
Diterbitkan 12 Sep 2017, 12:00 WIB
Makeup Laudya Cynthia Bella
Berikut postingan Mercia Dewi yang membagikan detai makeup Laudya Cynthia Bella saat hari pernikahannya. (Foto: Instagram/bumiauw)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Pernikahan Laudya Cynthia Bella dengan pengusaha asal Malaysia, Engku Emran, masih mendapat perhatian masyarakat. Salah satunya makeup pengantin yang digunakan Bella. Banyak komentar negatif yang berdatangan. Mulai dari riasan kurang sesuai dengan wajah Bella hingga menyalahkan sang makeup artist (MUA).

Menjawab hal tersebut, baru-baru ini akhirnya makeup artist yang diketahui merias Bella, yaitu MUA asal Indonesia, Mercia Dewi. MUA yang akrab dengan sapaan Mia ini juga sudah merias deretan selebritas Tanah Air. Mia akhirnya buka suara dan membagikan foto serta detail makeup Laudya Cynthia Bella saat pernikahannya di Malaysia.

Pada foto yang dibagikan Mia lewat akun instagramnya @Bumiauw, Senin (11/9/2017), Laudya Cynthia Bella terlihat cantik dalam polesan makeup bernuansa nude. Namun, tidak sedikit masyarakat yang berkomentar makeup nude ini terlihat terlalu gelap untuk tampilan Bella.

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini: 

Komentar negatif

Selain itu ada juga yang berkomentar bahwa foto yang diunggah Mia berbeda dengan foto yang diunggah para tamu. Pada foto yang diunggah Mia, tampilan Bella terlihat lebih natural. Sementara pada foto yang beredar, makeup Bella terlihat dark pada beberapa area, seperti alis dan lipstik.

"Foto ini ya udah di-edit donk ama MUA-nya," tulis @dilangitadabintang pada kolom komentar.

"Cantik but i think the eyebrow.....little bit too much," komentar @fauzanmario.

Komentar Laudya Cynthia Bella

Sampai berita ini diterbitkan, Bella masih belum memberikan komentar tentang riasan makeup-nya saat hari pernikahan. Personel Bukan Bintang Biasa ini juga belum membagikan foto-foto saat akad dan pernikahannya tersebut di akun Instagram pribadinya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya