Perdana Menteri Korea Selatan Dilempari Telur

Pengawal perdana menteri sampai harus menyelamatkan Hwang ke sebuah kantor pemerintah akibat ia dilempari telur.

oleh Liputan6 diperbarui 16 Jul 2016, 18:11 WIB
Diterbitkan 16 Jul 2016, 18:11 WIB
PM Korsel Hwang Kyo-ahn dilempari telur dan botol kemasan air minum. (Reuters)
PM Korsel Hwang Kyo-ahn dilempari telur dan botol kemasan air minum. (Reuters)

Liputan6.com, Jakarta - Perdana Menteri Korea Selatan, Hwang Kyo-ahn, dilempari telur dan botol air oleh sekelompok orang. Mereka marah karena pemasangan perisai pertahanan peluru kendali di daerah permukiman.

Akibat aksi lempar telur tersebut, pengawal perdana menteri harus menyelamatkan Pak PM Korsel ke sebuah kantor pemerintah. Saat itu ia, Jumat 15 Juli 2016, ia tengah berpidato.

Dilansir dari BBC Indonesia, Sabtu (16/7/2016), Hwang mengunjungi Seongju untuk menjelaskan kepada penduduk alasan pemerintah pusat menempatkan sistem Amerika Serikat yang dikenal dengan nama THAAD (Terminal High Altitude Area Defense) di daerah pedesaan yang terkenal akan semangkanya.

Amerika dan Korea Selatan sepakat menempatkan perisai pertahanan untuk menghadapi ancaman dari Korea Utara.

Sistem THAAD akan mampu mendeteksi dan menembak jatuh misil Korut, namun China berkata hal ini akan merusak kepentingan keamanan negara-negara di wilayah tersebut.

"Pada permulaan bulan Juli, Korea Utara telah melakukan uji coba rudal balistik dari kapal selam, namun gagal pada tahap awal peluncuran," kata militer Korea Selatan.

Rudal tersebut diluncurkan dari perairan kawasan timur Semenanjung Korea, di lepas pantai Pelabuhan Sinpo, pada pukul 11.30 waktu setempat.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya