Penusukan Terjadi di Minnesota, 8 Orang Terluka

Penusukan terjadi di pusat perbelanjaan, St Cloud di Minnesota, Amerika Serikat.

oleh Khairisa Ferida diperbarui 18 Sep 2016, 14:41 WIB
Diterbitkan 18 Sep 2016, 14:41 WIB
Ilustrasi Penusukan
Ilustrasi Penusukan (Liputan6.com/Johan Fatzry)

Liputan6.com, Minnesota - Delapan orang dilaporkan terluka dalam peristiwa penusukan yang terjadi di sebuah pusat perbelanjaan di negara bagian Amerika Serikat (AS), Minnesota. Pelaku diketahui tewas setelah dilumpuhkan polisi dengan timah panas.

Seperti dikutip dari BBC, Minggu (18/9/2016) serangan tersebut terjadi di pusat perbelanjaan St Cloud yang berjarak sekitar 110 km dari barat laut Minneapolis. Hingga kini tidak diketahui motif pelaku.

Pihak kepolisian setempat mengatakan tak ada satu pun korban yang berada dalam kondisi kritis.

"Seorang petugas polisi dari wilayah lain yang sedang tidak bertugas melepas tembakan yang menewaskan pelaku," ujar Kepala Polisi St Cloud, Blair Anderson.

Pelaku yang belum teridentifikasi disebut mengenakan seragam sebuah perusahaan keamanan swasta saat tengah melancarkan aksinya.

Terkait dengan peristiwa ini, Anderson menegaskan pihaknya akan terus menyelidiki motif dan identitas pelaku. Namun sejauh ini terdapat dugaan bahwa pelaku melancarkan aksinya seorang diri.

Sebelumnya, pukul 20.30 waktu setempat terjadi ledakan di 23rd Street dan Sixth Avenue di kawasan Chelsea, Manhattan, New York. Peristiwa ini menyebabkan 29 orang terluka.

Hingga saat ini pihak-pihak terkait masih terus menelusuri peristiwa ledakan untuk mencari pelaku dan mengungkap motif.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya