Ketukan Terdengar dari Dalam Peti Mati Kakek 75 Tahun, Lalu...

Peti mati itu selalu gagal ditutup. Ternyata sang kakek kemudian bangkit dari kematiannya.

oleh Tanti Yulianingsih diperbarui 13 Jan 2017, 18:00 WIB
Diterbitkan 13 Jan 2017, 18:00 WIB
Prosesi pemakaman kakek yang bangkit dari kematian. (Pear/Weibo)
Prosesi pemakaman kakek yang bangkit dari kematian. (Pear/Weibo)

Liputan6.com, Shaanxi - Sebuah keluarga di China terkejut bukan main, ketika mereka mendengar ayah yang telah meninggal mengetuk dari dalam peti mati. Berita heboh itu pun banyak dimuat oleh media Tiongkok.

Menurut laporan Pear Video, insiden itu terjadi di Desa Yujing di Provinsi Sichuan pada malam 8 Januari. Pria sepuh itu dilaporkan sudah meninggal selama sekitar 8 jam pada saat itu.

Keluarganya pun sudah mulai mempersiapkan pemakamannya.

Menurut putranya, Huang Mingquan, sang ayah menderita kanker esophagus sejak lama. Pada Minggu 8 Januari pagi, ia menemukan ayahnya berhenti bernapas.

Pria itu mengatakan dalam wawancara dengan Pear Video, bahwa tubuh ayahnya telah berubah dingin dan dia tidak bergerak ketika digoncang.

"Saya tinggal di sampingnya selama beberapa hari. Begitu saya sadar dia meninggal, kami mengangkat tubuhnya," ucap Huang seperti dikutip dari Daily Mail, Jumat (13/1/2017).

Kakek yang bangkit dari peti mati. (Pear/Weibo)

Jasad mendiang kemudian dimasukkan ke dalam peti mati dua jam kemudian.

Setelah mendengar pria itu meninggal, anggota keluarganya bergegas untuk mempersiapkan pemakaman. Seekor babi disembelih dan karangan bunga dibuat.

Dalam video menunjukkan bahwa rumah itu telah berhias aksesoris khas pemakaman.

Sebuah kardus merah diletakkan di luar keluarga Huang juga -- orang China memiliki tradisi untuk membakar barang-barang kertas untuk digunakan almarhum di alam baka.

Persiapan pemakaman pria tua itu berjalan baik hingga suara ketukan misterius terdengar.

Sekitar pukul 17.00, saat anak laki-lakinya mendengar suara-suara dari dalam peti. Seseorang yang disewa untuk acara pemakaman oleh keluarga Huang juga memperhatikan bahwa tutup peti mati telah pindah sekitar dua inci.

Merasa aneh, mereka mencoba untuk menutupi peti mati dengan benar. Namun, usaha itu gagal.

Kemudian keluarga yang tinggal di Sichuan itu akhirnya menyadari, bahwa sang ayah yang menahanagar peti mati itu tak tertutup.

Mereka pun langsung membuka peti mati dan menemukan bahwa ayah mereka masih hidup. Dari pertanda ketukan dan gerakan dengan kedua tangan dan kakinya.

"Apa yang terjadi?," ungkap pria pensiunan itu kepada sang anak dari dalam peti.

Orang tua saat ini sedang beristirahat di rumah. Kondisinya dilaporkan dalam kondisi stabil dan mampu menanggapi pertanyaan dari orang lain.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya