Fenomena Aneh Mirip Permen Gulali di Pohon, Jika Disentuh Meleleh

Jika fenomena aneh ini diamati lebih dekat, Anda dapat melihat ratusan helai seperti rambut putih yang halus. Begitu disentuh oleh tangan manusia atau terpapar matahari musim dingin, mereka akan meleleh.

oleh Tanti Yulianingsih diperbarui 06 Jan 2021, 18:35 WIB
Diterbitkan 06 Jan 2021, 18:35 WIB
Fenomena aneh seperti gulali di dahan pohon. (Twitter Kenny Allen/@KennyAllen18)
Fenomena aneh seperti gulali di dahan pohon. (Twitter Kenny Allen/@KennyAllen18)

Liputan6.com, Enniskillen - Fenomena aneh didapati sejumlah orang yang tengah mengunjungi sebuah hutan di Fermanagh dan Tyrone county, Irlandias belum lama ini. Orang-orang yang berjalan-jalan di antara pepohonan di sana menemukan pemandangan yang tidak biasa.

Sekilas, terlihat seperti candy floss atau gulali di dahan pohon. Jika diamati lebih dekat, Anda dapat melihat ratusan helai seperti rambut putih yang halus.

Begitu disentuh oleh tangan manusia atau terpapar matahari musim dingin, mereka akan meleleh.

Fenomena aneh ini disebut hair ice.

Awal fenomena unik itu terbentuk dari kristal-kristal pada kayu yang membusuk di malam musim dingin yang lembab. Ketika itu suhu sedikit berada di bawah nol derajat.

Saksikan Juga Video Ini:

Penyebabnya Jamur

Ilustrasi Udara Dingin
Ilustrasi Udara Dingin/ Pixabay

Ilmuwan mendapati penyebabnya adalah jamur yang memungkinkan es membentuk rambut tipis dengan diameter sekitar 0,01 mm.

Hair ica - juga dikenal sebagai frost flowers atau bunga es - ditemukan di County Fermanagh di Castle Archdale, Florence Court, Castle Coole, Cladagh Glen dan Big Dog Forest.

Di County Tyrone, dilaporkan muncuk di Omagh dan Knockmany, dekat Augher.

Jadi jika Anda pergi keluar untuk berolahraga setiap hari, lihat apakah Anda dapat melihat fenomena langka ini sebelum menghilang.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya