5 April 1998: Pembukaan Jembatan Akashi Kaikyo, Pernah Jadi yang Terpanjang di Dunia

Jembatan Akashi Kaikyo pernah menjadi jembatan gantung terpanjang di dunia ketika resmi dibuka pada 5 April 1998.

oleh Alycia Catelyn diperbarui 05 Apr 2023, 06:00 WIB
Diterbitkan 05 Apr 2023, 06:00 WIB
Jembatan Akashi Kaikyo. (Unsplash/bishajong)
Jembatan Akashi Kaikyo. (Unsplash/bishajong)

Liputan6.com, Kobe - Hari ini 25 tahun yang lalu, Jembatan Akashi Kaikyo, yang juga disebut sebagai Jembatan Selat Akashi atau Jembatan Mutiara, resmi dibuka. 

Jembatan itu merupakan jembatan gantung melintasi Selat Akashi (Akashi-kaikyo) di bagian barat-tengah Jepang. Jembatan Akashi Kaikyo juga pernah menjadi jembatan gantung terpanjang di dunia ketika dibuka pada 5 April 1998.

Jembatan itu memiliki jalan enam jalur dan menghubungkan kota Kobe, di pulau utama Honshu, ke Iwaya, di Pulau Awaji, yang kemudian dihubungkan melalui Jembatan Ōnaruto di atas Selat Naruto, ke pulau Shikoku di barat daya.

Kedua jembatan tersebut bersama dengan Jembatan Besar Seto antara Kojima (Honshu) dan Sakaide (Shikoku), merupakan komponen utama Proyek Jembatan Honshu-Shikoku melintasi Laut Pedalaman Jepang.

Jembatan Akashi Kaikyo memiliki panjang 3.911 meter dan memiliki tiga bentang. Bentang tengah memiliki panjang 1.991 meter dan masing-masing dari dua bentang samping berukuran 960 meter, dilansir dari Britannica, Senin (3/4/2023).

Dua menara pendukung utama berdiri 297 meter di atas permukaan selat, menjadikannya salah satu jembatan tertinggi di dunia. Bentang tengah awalnya dirancang dengan panjang 1.990 meter, tetapi gempa Kobe pada 1995 memaksa dua menara yang masih dalam pembangunan, terpisah lebih dari 1 meter.

Jembatan Akashi Kaikyo berdiri di wilayah yang secara seismik tidak stabil yang juga mengalami beberapa badai paling parah di Bumi. Oleh sebab itu, para insinyur menggunakan sistem penyeimbang, pendulum, dan penopang rangka baja yang kompleks untuk memungkinkan jembatan menahan angin hingga 290 km per jam.

Terlepas dari penyangga tersebut, jembatan dapat melebar dan berkontraksi hingga 2 meter dalam satu hari. Tantangan yang ditimbulkan oleh jembatan menginspirasi inovasi dalam teknologi terowongan angin dan pembuatan kabel.

Ceko ada Jembatan Gantung Terpanjang di Dunia yang Spektakuler

Melintasi Jembatan Gantung Terpanjang di Republik Ceko
Orang-orang berdiri di jembatan gantung untuk pejalan kaki yang merupakan konstruksi terpanjang di dunia sehari sebelum pembukaan resminya di sebuah resor pegunungan di Dolni Morava, Republik Ceko, Kamis (12/5/2022). (AP Photo/Petr David Josek)

Bicara soal jembatan gantung di Jepang, jembatan gantung tidak harus dilalui mobil saja.

Terkadang, jembatan gantung bisa dijadikan tempat wisata.

Berjalan dari satu gunung ke gunung lainnya, tergantung tinggi di atas tanah dengan hanya lembah luas yang menganga di bawah, bukan untuk orang yang lemah hati. Namun, para pencari sensasi dan pencinta infrastruktur, akan berbondong-bondong ke resor liburan Dolní Morava di timur laut Republik Ceko untuk mendaki jembatan gantung terpanjang di dunia yang baru.

Jembatan yang membentang sepanjang 721 meter bernama Sky Bridge 721 secara resmi dibuka pada 13 Mei 2022. Jalan setapak itu menjanjikan pemandangan spektakuler pegunungan Jeseníky yang diselimuti awan, dan pemandangan yang menggetarkan, meskipun sedikit menakutkan.

Blogger Austria Victoria Fellner pernah mengunjungi Sky Bridge 721 sebagai bagian dari acara pratinjau, berbagi foto di akun Instagram-nya. Fellner mengatakan kepada CNN Travel bahwa mengambil langkah pertamanya di jembatan memberinya "perasaan mual."

Namun, ketakutan awal itu mereda saat ia mengagumi pemandangan di sekitarnya.

"Saya takut jembatan gantung itu akan banyak bergoyang, tetapi tidak seburuk itu," kata Fellner.

"Pemandangannya sangat mengesankan dan Anda bahkan dapat melihat hutan di bawah melalui teralis! Untungnya saya tidak takut ketinggian."

Baca selebihnya di sini...

Vietnam Punya Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia, Kalahkan Rekor China

Vietnam Resmikan Jembatan Kaca Terpanjang di Dunia, Bisa Menampung Beban 450 Orang
Vietnam resmikan jembatan kaca terpanjang di dunia, bisa menampung beban 450 orang. (Instagram/@suckstobebroke)

Tidak hanya di Ceko, Vietnam juga memiliki obyek wisata yang menantang adrenalin wisatawan, yaitu jembatan kaca.

Jembatan kaca bernama Bach Long (Naga Putih) itu berada di Provinsi Son La, Vietnam yang berbatasan dengan Laos. Jembatan kaca sepanjang sekitar 632 meter dan diklaim sebagai yang terpanjang di dunia.

Bach Long bahkan mengalahkan panjangnya jembatan kaca di Guangdong, China sepanjang 526 meter. Melansir laman CNN, jembatan kaca itu telah resmi tercatat sebagai jembatan kaca terpanjang di dunia oleh Guinness World Records.

"Saya tidak berani melihat ke bawah karena saya takut ketinggian," kata seorang pengunjung.

Namun, ia memberanikan diri melewati jembatan itu setelah menghadiri acara pembukaan pada Sabtu, 28 Mei 2022, yang dimeriahkan oleh pertunjukan barongsai. Meski baru diresmikan, jembatan tersebut sudah dibuka untuk umum sejak April 2022.

Kaca yang digunakan pada jembatan itu terdiri dari tiga lapis, masing-masing tebalnya 40 mm dan merupakan buatan Prancis. Jembatan kaca tersebut diklaim mampu menahan beban hingga 450 orang pada saat bersamaan, menurut pernyataan pengelola.

 

Baca selebihnya di sini...

Barito Kuala Punya Jembatan Gantung Terpanjang di Indonesia

Jembatan Barito di Kabupaten Barito Kuala
Jembatan Barito di Kabupaten Barito Kuala. (Instagram/@jordansaladinpermana)

Di Indonesia juga mempunyai jembatan terpanjang, yakni di Barito Kuala, kabupaten yang beribu kota di Marabahan, Provinsi Kalimantan Selatan. Kabupaten itu memiliki luas wilayah 2.996,46 km persegi dan berpenduduk sebanyak 318.044 jiwa berdasarkan hasil Sensus Penduduk Indonesia 2020.

Jembatan Barito menjadi landmark utama dan tempat wisata pertama yang wajib dikunjungi saat tiba di Barito Kuala. Jembatan sepanjang 1.082 meter itu diresmikan pada 1997 oleh Presiden Soeharto.

Jembatan itu juga tercatat dalam rekor MURI sebagai jembatan gantung terpanjang di Indonesia. Jembatan yang menghubungkan jalan trans Kalimantan itu merupakan jalan poros yang menghubungkan dua provinsi bertetangga, yaitu Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah.

Jembatan Barito identik dengan warna kuning dan konstruksi yang megah. Biasanya orang-orang yang melewati jembatan, terutama para wisatawan, tidak akan melewatkan kesempatan untuk mengabadikannya dalam jepretan kamera. Dari atas jembatan Anda pun dapat melihat pemandangan Barito Kuala.

Baca selebihnya di sini...

Infografis - Mengenal siapa dan peran dalam lingkaran bullying. (Liputan6.com/Kusfitria Marstyasih)
Infografis - Mengenal siapa dan peran dalam lingkaran bullying. (Liputan6.com/Kusfitria Marstyasih)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya